10 Lokasi Peristiwa Kebakaran Pertamina selain Depo Plumpang yang Tak Boleh Dilupakan

- 6 Maret 2023, 12:10 WIB
Petugas Pertamina melakukan pemadaman api di jalur pipa Kilang RU V Balikpapan, Kaltim, Kamis 15 Agustus 2019.
Petugas Pertamina melakukan pemadaman api di jalur pipa Kilang RU V Balikpapan, Kaltim, Kamis 15 Agustus 2019. /ANTARA

- Lalu terjadi lagi kebakaran pada 2 April 2011 pukul 04.55 WIB, di tangki 31-T2 yang berisi minyak ringan HOMC (High Octane Mogas Component) yaitu cairan yang digunakan untuk meningkatkan angka oktan premium. Api kemudian merambat ke tangki 31-T3, lalu malam harinya merambat ke tangki 31 T-7.

Kala itu, api yang membakar bisa dipadamkan pada Selasa 5 April 2011 pukul 10.35, tetapi pada pukul 12.00 WIB, kobaran api kembali terjadi di tangki 31 T-7, kemudian Rabu 6 April 2011 pukul 07.00 WIB berhasil dipadamkan. Kebakaran dinyatakan padam total pada Rabu petang pukul 17.00 WIB.

- Rabu, 5 Oktober 2016 sekitar pukul 12.25 ledakan yang disusul munculnya asap hitam terjadi di Pertamina Refinery Unit (RU) IV Cilacap. Kebakaran terjadi pada sebuah tangki nomor 41 berukuran kecil di area kilang.

Baca Juga: Update Terkini Kebakaran Depo Pertamina Plumpang: Dari Pasokan BBM hingga Jumlah Korban Jiwa

- Terjadi kebakaran pada Jumat 11 Juni 2021 sekitar pukul 19.45 WIB oleh tangki T39 yang berisi benzena untuk produk dasar petrochemical di Kilang Cilacap.

- Kilang Pertamina Cilacap mengalami kebakaran hebat pada Sabtu, 13 November 2021 pukul 19.00 WIB. Dalam peristiwa tersebut tangki 36T102 terbakar berisi 31.000 kilo liter Pertalite. Kejadian ini membuat sedikitnya sekitar 80 warga dievakuasi.

2. Pipa Minyak Pertamina Cimahi

Kebakaran pipa minyak Pertamina di Cimahi, tepatnya di lokasi proyek kereta cepat area kilometer 129 hingga 130 Tol Purbaleunyi terjadi pada hari Selasa, 22 Oktober 2019 sekitar pukul 14.00 WIB. Kebakaran terjadi disebabkan oleh alat berat bored pille Proyek Kereta Api Cepat Indonesia China (KCIC) menancap ke saluran pipa Jakarta-Cilacap milik pertamina.

Akibat kebakaran tersebut, arus lalu lintas di jalan Tol sempat terhambat karena diberlakukannya rekayasa lalu lintas. Api berhasil dipadamkan pada pukul 17.20 setelah 18 unit pemadam kebakaran dikerahkan. Satu orang tewas pada kejadian itu.

Baca Juga: Update Terkini Kebakaran Depo Pertamina Plumpang: Dari Pasokan BBM hingga Jumlah Korban Jiwa

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x