Pemprov Adakan Kalteng Bersholawat Bersama Habib Syech Solo

- 8 Juli 2023, 10:31 WIB
Pemprov Kalteng adakan Kalteng Bersholawat bersama Habib Syech
Pemprov Kalteng adakan Kalteng Bersholawat bersama Habib Syech /Instagram @syekhermania_kandangan

MALANG TERKINI - Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mengadakan majelis akbar "Kalteng Bersholawat" yang diselenggarakan dengan tujuan mendoakan negeri.

Acara tersebut dihadiri oleh ribuan peserta yang tetap antusias meski diguyur hujan deras. Majelis akbar ini menghadirkan Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf, Solo, Jawa Tengah.

Gubernur Kalimantan Tengah, Sugianto Sabran, mengharapkan bahwa melalui acara Kalteng Bersholawat ini, Indonesia secara keseluruhan dan Kalimantan Tengah khususnya akan senantiasa diberkahi.

Beliau menyampaikan harapannya saat acara berlangsung di Palangka Raya. Gubernur merasa bahagia melihat antusiasme tinggi masyarakat yang tetap hadir meski hujan deras turun.

Baca Juga: Lirik Lagu Ya Hanana - Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf Lengkap Arab dan Latin

Ia berharap agar kehadiran jamaah yang penuh semangat ini mendapat ganjaran dan rahmat dari Allah SWT.

Tujuan utama Kalteng Bersholawat ini adalah untuk meningkatkan iman, mempererat jalinan silaturahmi, serta membangun Kalimantan Tengah yang lebih bermartabat, elok, religius, kuat, amanah, dan harmonis.

Dalam acara ini, Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf hadir secara langsung dan menjadi magnet bagi ribuan umat Islam yang tetap bertahan di tengah gerimis hujan.

Para peserta melantunkan sholawat untuk junjungan Nabi Muhammad SAW, sambil memohon agar Provinsi Kalimantan Tengah dan Indonesia senantiasa dilimpahkan perlindungan dan keberkahan.

Halaman:

Editor: Ianatul Ainiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah