Gagalkan Comeback Juventus, Inter Milan Jadi Juara Coppa Italia 2022

12 Mei 2022, 07:15 WIB
Inter Milan menjadi juara Coppa Italia 2022 setelah menumbangkan Juventus 4-2 /CIRO DE LUCA/REUTERS

MALANG TERKINI - Inter Milan menjadi juara Coppa Italia 2022 setelah menang dramatis melawan Juventus dini hari tadi.

Final Coppa Italia 2022 antara Inter Milan dan Juventus di gelar di Stadion Olimpico, Roma, Italia.

Duel antara Inter Milan dan Juventus di final Coppa Italia 2022 berlangsung sengit karena keduanya membawa skuat utamanya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Bilqis Prasista, Si Pemalu yang Kalahkan Ranking Satu Dunia

Gol pertama dicetak oleh Nicolo Barella dengan sepakan keras setelah mendapat umpan dari M. Brozovic pada menit ke 6.

Tidak ada gol tambahan hingga jeda pertandingan meski Bianconeri memiliki beberapa peluang untuk mengejar ketinggalan.

Setelah babak kedua dimulai, di menit ke 50 Bianconeri berhasil mencetak gol melalui Alex Sandro.

Gol Alex Sandro bermula dari rebound hasil sepakan Dusan Vlahovic yang di blok bek Nerrazurri Stefan De Vrij.

Baca Juga: 5 Bintang Manchester United Bakal Dibuang, Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire Masuk Daftar Jual

Namun, Sandro memanfaatkan rebound dan melepaskan tembakan ke gawang dengan kaki kirinya.

Namun, Sandro berhasil menyamakan kedudukan setelah tendangannya mengenai Alvaro Morata dan berbelok yang membuat Samir Handanovic

Bola tendangan Sandro mengenai Morata kemudian berbelok yang membuat Samir Handanovic tidak bisa mencegah bola masuk ke dalam gawangnya.

Berselang dua menit anak asuh Max Allegri melakukan comeback setelah Dusan Vlahovic berhasil mencetak gol kedua untuk Bianconeri.

Baca Juga: Resiko yang Bakal Dihadapi Paul Pogba Jika Hengkang ke Manchester City

Gol tersebut berawal dari serangan balik, kemudian Paulo Dybala memberikan umpan ke Dusan Vlahovic.

Tendangan Dusan Vlahovic pertama berhasil diblok Handanovic dengan wajahnya.

Tetapi rebound kembali kepadanya dan tendangan kedua tidak mampu di selamatkan Handanovic.

Comeback Juventus gagal setelah Lautaro Martinez dijatuhkan Leonardo Bonucci di kotak terlarang.

Wasit menunjuk titik putih dan dilanjutkan eksekusi Hakan Calhanoglu mencetak gol pada menit 80.

Calhanoglu melepaskan tembakan tinggi dan keras dengan kaki kanannya ke pojok kanan atas.

Baca Juga: Geger! Manchester City Coba Bajak Pogba dari Manchester United

Meskipun Mattia Perin menebak dengan benar, tetapi bola melayang tinggi di atasnya yang membuat Nerazzurri menyamakan kedudukan.

Setelah Inter berhasil menyamakan kedudukan, pertandingan dilanjutkan pada babak extra time.

Pada menit ke-97 wasit melihat VAR untuk melihat apakah De Light melanggar De Vrij.

Wasit menganggap bahwa De Vrij dilanggar oleh De Ligt dan membalikkan keputusan sebelumnya.

Ivan Perisic akan menjadi algojo untuk Inter Milan karena penembak pinalti pertama berada di luar lapangan.

Veteran tersebut membawa Nerazzurri memimpin lagi di final Coppa Italia setelah melepaskan tembakan tinggi ke sudut kiri atas yang membuat Perin salah arah.

Pada menit ke-102 Perisic mencetak gol keduanya di pertandingan ini setelah mendapat umpan dari Federico Dimarco.

Perisic melepaskan tendangannya ke sudut kanan atas dan membuat penggemar Inter bersorak.

Dengan gol ini Inter Milan mendapatkan juara Coppa Italia pertama kalinya sejak 2011 setelah menumbangkan Juventus 4-2 di partai final kamis, 12 Mei 2022.***

Editor: Lazuardi Ansori

Tags

Terkini

Terpopuler