Kekuatan Arema FC Mulai Komplet, Eduardo Almeida Tiba di Malang Bersama Pelatih Fisik

18 Mei 2022, 21:50 WIB
Almeida dan pelatih fisik Arema FC serta Renshi Yamaguchi telah tiba di Malang //Instagram/aremafcofficial

MALANG TERKINI – Arema FC tampaknya sudah mulai siap untuk kembali memanaskan mesinnya, hal ini karena sang pelatih kepala, Eduardo Almeida dan pelatih fisik Singo Edan sudah tiba di Malang.

Paulo Urbano Moreira adalah nama pelatih fisik yang baru. Tentu Paulo akan memiliki banyak pekerjaan rumah yang berat sebagai pelatih fisik Arema FC.

Hal itu karena salah satu permasalahan Arema FC pada musim lalu adalah fisik yang tak prima. Eduardo Almeida pun mengamini hal tersebut.

Baca Juga: Arema Kembali Tambah Amunisi Baru, Juragan 99: Bulan Depan Sudah Full Team

Pada BRI liga 1 2021/2022, Arema FC memiliki satu pekerjaan rumah yang berat yakni menguatkan fisik para pemainnya.

Di sisi lain, kedalaman skuad dari Arema FC pada musim lalu juga terbilang kurang sepadan. Pelapis para pemain senior seperti Dendi Santoso, Dedik Setiawan, dan Kushedya Hari Yudo adalah pemain muda.

Nama-nama seperti Tito Hamzah dan Bramntio Ramadhan menjadi pilihan Almeida kala dirinya ingin memasukkan darah segar di babak kedua.

Baik Tito dan Bramntio, keduanya jelas masih minim pengalaman untuk bermain di liga tertinggi sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Marc Klok Yakin Timnas Indonesia U-23 Mampu Kalahkan Thailand dan Pulang dengan Medali Emas

Di sisi lain, ini adalah keputusan yang tepat dari Almeida karena dirinya ingin memberikan jam bermain untuk kedua pemain muda tersebut.

Kekuatan Arema FC tak hanya ketambahan Eduardo Almeida dan Paulo Urbano Moreira. Gelandang lugas asal Jepang, Renshi Yamaguchi juga terlihat sudah hadi di Malang dan siap bergabung bersama rekannya.

Arema sendiri sudah mulai melaksanakan latihan pada Selasa 10 Mei 2022, nama-nama baru seperti Evan Dimas, Adam Alis, Ilham Udin, Hanis Saghara, dan Gian Zola juga sudah terlihat pada sesi latihan tersebut.

Sang Presiden Arema FC, Gilang Widya Pramana juga mengatakan bahwa dirinya menargetkan juara pada Liga 1 musim depan.

Baca Juga: SEA Games 2021: Minus Asnawi saat Hadapi Thailand, Shin Tae Yong Masih Punya Pemain Ini

“Senang bisa hadir di latihan perdana ini. Ini adalah langkah awal untuk memulai mimpi kita menjadi juara. Jadi ini adalah latihan perdana untuk menuju juara,” ujar Gilang seperti yang dikutip Malang Terkini, 18 Mei 2022.

Pengusaha yang akrab disapa Juragan 99 ini juga menegaskan bahwa salah satu kunci keberhasilan Arema FC menjadi juara atau tidak adalah kerja sama tim.

“Jadi untuk menjadi juara kita perlu menangkan pertandingan. Tidak ada pemain bintang, tidak ada individu. Kita perlu menjunjung tinggi kerjasam tim, Arema adalah rumah kita bersama. Kita jalankan lagi keluarga ini, selamat bekerja kembali tunjukkan lagi performa kalian,” tutup Gilang. ***

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: instagram @aremafcoffcial

Tags

Terkini

Terpopuler