Daftar Skuad Timnas Kroasia di Ajang Piala Dunia 2022 Qatar: Luka Modric Jadi sosok Paling Veteran

16 November 2022, 14:00 WIB
Ilustrasi: Formasi lengkap pemain Timnas Kroasia di Piala Dunia 2022 /Pixabay/Websi

MALANG TERKINI - Timnas Kroasia resmi merilis para pemain yang akan bertanding di Piala Dunia 2022 Qatar.

Vatreni julukan Timnas Kroasia membawa 26 pemain yang akan berlaga di piala dunia Qatar 2022 nantinya.

Pada Piala Dunia Qatar 2022, timnas Kroasia menetap di grup F. Vatreni ditemani dengan Belgia, Kanada, dan Maroko di babak fase grup.

Timnas Kroasia bakal melakoni laga pertamanya kontra Maroko di ajang Piala Dunia 2022 pada, Kamis 23 November 2022.

Baca Juga: Daftar Skuad Timnas Argentina Pada Piala Dunia 2022 Qatar, Punya Kemungkinan Besar untuk Jadi Juara?

Zlatko Dalic, sebagai pelatih lebih mempercayai potensi yang dimiliki oleh pemain muda. Hal tersebut terlihat dari hanya lima pemain aktif yang membela timnas Kroasia di Piala Dunia 2018 yang kini bertanding lagi.

Catatan 150 pertandingan, membuat The Puppet Master julukan Luka Modric menjadi pemain veteran di tubuh Kroasia.

Menginjak usia 37 tahun, pegelaran piala dunia 2022 mungkin menjadi yang terakhir bagi Luka Modric bersama teman-temannya di Timnas Kroasia.

Berikut formasi Timnas Kroasia yang akan merumput di ajang piala dunia 2022 Qatar:

Baca Juga: Lionel Messi Vs Cristiano Ronaldo di Piala Dunia Qatar 2022, Siapakah yang Terbaik?

Penjaga Gawang atau GoalKeeper (GK)

- Dominik Livakovic (Dinamo Zagreb)
- Ivica Ivusic (NK Osijek)
- Ivo Grbic (Atletico Madrid)

Pemain Bertahan atau Defender (DF)

- Domagoj Vida (AEK Athens)
- Dejan Lovren (Zenit Saint Petersburg)
- Borna Barisic (Rangers)
- Josip Juranovic (Celtic)
- Josko Gvardiol (RB Leipzig)
- Borna Sosa (VfB Stuttgart)
- Josip Stanisic (Bayern Munich)
- Martin Elric (Sassuolo)
- Josip Sutalo (Dinamo Zagreb)

Pemain Tengah atau MidFielder (MF)

- Luka Modric (Real Madrid)
- Mateo Kovacic (Chelsea)
- Marcelo Brozovic (Inter Milan)
- Mario Pasalic (Atalanta)
- Nicola Vlasic (Torino)
- Lovro Majer (Rennes)
- Kristijan Jakic (Eintracht Frankfurt)
- Luka Sucic (Red Bull Salzburg)

Pemain Depan atau Forward (FW)

- Ivan Perisic (Tottenham Hotspur)
- Andrej Kramaric (1899 Hoffenheim)
- Bruno Petkovic (Dinamo Zagreb)
- Mislav Orsic (Dinamo Zagreb)
- Ante Budimir (Osasuna)
- Marko Livaja (Hajduk Split)

Baca Juga: Scaloni Tak Mau Berekspektasi, Timnas Argentina tetap Jadi Kandidat Kuat Juara Piala Dunia Qatar 2022

Zlatko Dalic memboyong 26 pemain yang diantaranya, tiga penjaga gawang, sembilan pemain bertahan, delapan pemain tengah, dan enam pemain depan dalam pergelaran piala dunia 2022 di Qatar.***

Editor: Iksan

Tags

Terkini

Terpopuler