Euro 2021: Daftar Pemain Kece yang Terpaksa Absen Tahun Ini

- 11 Juni 2021, 09:25 WIB
Ilustrasi EUro 2021
Ilustrasi EUro 2021 /Pexels/R._.Studio

MALANG TERKINI - Sempat tertunda akibat pandemi, akhirnya Euro 2021 akan mulai digelar pada hari ini, Jumat, 11 Juni 2021. Penggemar sepak bola di seluruh dunia pastinya sudah tak sabar menantikan aksi kece para pemain bola kenamaan.

Sayangnya, mungkin beberapa fans harus menelan kekecewaan. Pasalnya, beberapa pemain yang dijagokan terpaksa harus absen dari laga Euro 2021 karena sedang cedera.

Pemain-pemain tersebut berasal dari berbagai klub, dan seharusnya mewakili negaranya untuk berlaga di ajang Euro 2021.

Baca Juga: Link Download Jadwal EURO 2020/2021 Format PDF, Paling Lengkap!

Siapa saja pemain andalan yang terpaksa absen di Euro 2021? Apa yang terjadi pada mereka? Berikut beberapa ulasannya:

1. Kevin De Bruyne (Belgia): Pemain Manchester City ini mengalami operasi minor setelah Champions League final melawan Chelsea.

2. Trent Alexander-Arnold (Inggris): Bintang Liverpool ini masih memulihkan diri akibat cedera betis dalam pertandingan melawan Rusia beberapa waktu lalu.

3. Marc-Andre ter Stegen (Jerman): Penjaga gawang Barcelona ini mengalami cedera lutur pada pertandingan pertengahan Mei lalu.

4. Dominik Szoboszlai (Hungaria): Dia mengalami cedera sejak bulan Desember lalu saat bermain untuk RB Leipzig.

5. Stefano Sensi (Italia): Harusnya berlaga di Euro 2021, dia justru mengalami cedera di final Serie A beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Nonton Road to Euro 2020/2021 dan Drama Korea The Heirs di RCTI Besok, 6 Juni 2021

6. Nicolo Zaniolo (Italia): September lalu, dia mengalami cedera ligamen saat berlaga melawan Roma.

7. Virgil van Dijk (Belanda): Kapten Liverpool ini sudah tak bermain sejak Oktober karena mengalami cedera ligamen.

8. Arkadiusz Milik (Polandia): Dia terpaksa dikeluarkan dari tim Polandia setelah mengalami cedera  lutut pada Ligue 1 season.

9. Sergio Ramos (Spanyol): Akibat cedera yang dialami, Spanyol akan menghadapi momen Euro pertama tanpa Sergio Ramos sejak tahun 2004.

10. Ansu Fati: (Spanyol): Dia mengalami cedera pada November 220 silam dan terpaksa gagal ikut Euro 2021.

Itulah beberapa pemain tenar sepak bola yang tahun ini tak bisa mengikuti ajang Euro 2021. Semoga saja pertandingan ini tetap seru tanpa mereka.

Editor: Yuni Astutik

Sumber: en.as.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah