Timnas Indonesia Vs Timor Leste, Trio Papua Bawa Kemenangan Untuk Skuat Garuda

- 31 Januari 2022, 06:45 WIB
Ilustrasi: Timnas Indonesia berhasil memetik kemenangan dengan mudah atas lawannya Timor Leste
Ilustrasi: Timnas Indonesia berhasil memetik kemenangan dengan mudah atas lawannya Timor Leste /HUMAS PSSI/PSSI

MALANG TERKINI – Timnas Indonesia (Timnas) berhasil memetik kemenangan dengan mudah atas lawannya Timor Leste dengan skor 3:0 pada minggu 30 Januari 2022 WIB, di leg ke-2 FIFA Matchday.

Dengan hasil kemenangan ini Skuat Garuda sekarang menduduki ranking ke-160 FIFA. Kemenangan ini di persembahkan oleh ke-tiga putra asal papua yakni, Terens Owang Puhiri, Ramai Rumakiek dan Ricky Kambuaya.

Pada laga leg ke-2 FIFA Matchday yang mempertemukan Timnas Indonesia Vs Timor Leste, nampak terlihat Shin Tae-yong sedikit melakukan perubahan dalam Skuat Garuda.

Baca Juga: Alfredo Vera Mengakui, FINISHING TOUCH Menjadi Masalah Utama Bagi Tim Mutiara Hitam, Persipura Jayapura

Perubahan itu dilihat dari susunan para pemain yang di turunkan dalam laga ini, menariknya beberapa pemain yang menjadi cadangan pada pertemuan pertama, di pertemuan kedua ini diturunkan jadi starter yakni, Nadeo Argawinata, Bayu Muhammad Fiqri, Marselino Ferdinan, Terens Puhiri, Ronaldo Kwateh, dan Pratama Arhan.

Ada satu hal yang menarik dari pertandingan ini,dari jumlah keseluruhan pemain timnas Indonesia kita ketahui ada total 27 orang Pemain, yang dipanggil untuk menghadapi Timor Leste, namun dari pantauan di bangku cadangan hanya ada lima pemain.

Skuat garuda mengawali laga dengan baik, di 3 menit awal berjalannya pertandingan mereka berhasil menciptakan peluang, lewat Ronaldo Kwateh dan Ricky Kambuaya.

Baca Juga: Giorgino Abraham Umumkan Terpapar Positif Covid-19 melalui Akun Instagram Pribadinya

Namun pada menit ke-5, Skuat garuda langsung berhasil membobol gawang Timor Leste yang di jaga oleh Da Costa Pereira, lewat umpan terobosan dari Ricky kambuaya kepada Terens Puhiri, dan berhasil diselesaikan oleh Terens dengan baik dan sempurna.

Timor Leste nampak kewalahan menahan gempuran serangan dari Skuat Garuda, beberapa kali juga mereka mencoba keluar dari tekanan lewat pergerakan Paulo Gali, yang sempat membuat Fachrudin Aryanto dkk di lini belakang Indonesia kewalahan, namun bukan ancaman yang besar bagi Skuat Garuda.

Skor masih terus bertahan 1-0 beberapa peluang emas mampu tercipta, tetapi belum mampu diselesaikan dengan baik oleh pemain lini depan ndonesia.

Baca Juga: Profil Lyodra Ginting dan Riza Syah yang Resmi Berpacaran

Skuat Garuda baru bisa menggandakan kedudukan sebelum 4 menit waktu normal berakhir tepatnya di menit ke-41, kembali lagi menjadi aktor saat tercipta gol ini yakni Ricky Kambuaya, berkat umpan manjanya kepada Ramai Rumakiek kemudian Ramai mengelabui pemain belakang Timor Leste kemudian melepaskan tendangan keras dari luar kotak pinalti akhirnya merobek jala gawang Timor Leste.

Kedudukan skor berubah menjadi 2-0, skor ini kemudian bertahan hingga paruh waktu babak pertama indonesia masih unggul.

Pada babak ke-2 ritme permainan Timor Leste berubah mereka bermain cukup keras, diawal pertandingan berjalan, Mouzinho mendapatkan kartu kuning setelah melanggar Bayu Muhammad Fiqri dengan keras.

Baca Juga: Mengenang Dua Tahun Kematiannya, Patung Pebasket Kobe Bryant Didirikan

Skuat Garuda masih tetap tampil dominan dengan memperlihatkan permainan terbaik mereka.

Indonesia kembali mendapatkan peluang emas, lewat Marselino Ferdinan Pada menit ke-57, namun tembakan keras yang dilakukan dari luar kotak pinalti masih tipis diatas mistar gawang Timor Leste.

Memasuki menit ke-72, Skuat Garuda menambah skor lewat aksi individu Ricky yang mengelabui 2 pemain belakang Timor leste, kemudian Ricky menempatkan bola ke posisi kiri bawah gawang Timor Leste dan tidak bisa di antisipasi akhirnya tercipta gol ke-3

Skor kemudian bertahan hingga waktu normal babak ke-2 selesai, dan Indonesia berhasil memenangkan pertandingan ini dengan skor, Timnas Indonesia 3:0 Timor Leste. Dengan hasil kemenangan itu, Timnas Indonesia berhasil menggeserkan Singapura dari ranking ke-160 Peringkat FIFA.***

 

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Vidio


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah