Korea Open 2022: Kalah Dramatis di Partai Final dari Wakil China, Jojo Harus Puas Menjadi Runner-up

- 10 April 2022, 13:29 WIB
Dipaksa sampai rubber game oleh wakil China, Jojo harus puas menjadi runner-up setelah kalah di partai final Korea Open 2022
Dipaksa sampai rubber game oleh wakil China, Jojo harus puas menjadi runner-up setelah kalah di partai final Korea Open 2022 /Tangkapan layar/Instagram @badminton.ina

MALANG TERKINI – Jonatan Christie atau yang biasa disapa Jojo harus puas menjadi runner-up Korea Open 2022 setelah kalah dari wakil China Weng Hong Yang.

Pertandingan yang dihelat di Palma Stadium, Suncheon pada 10 April 2022 ini cukup membuat para badminton lovers Indonesia senam jantung.

Dengan hasil negatif ini, Jojo harus puas menjadi juara kedua atau runner-up dan mengakui kehebatan wakil dari China tersebut.

Baca Juga: Korea Open 2022: Fajar/Rian Berhasil Melaju ke Final Usai Menangi Laga Melawan Bakri

Sejatinya, Jojo memulai set pertama dengan penampilan yang sangat apik. Ia mampu mendominasi laga dan membuat lawannya kesusahan untuk mengembangkan permainan.

Jojo yang dominan menggunakan tangan kanan ini cukup membuat Weng Hong Yang kesusahan karena dirinya hebat dalam memakai tangan kiri.

Di atas kertas, Jojo memang lebih baik daripada sang lawan. Menjadi unggulan nomor tiga dalam turnamen ini, Jojo menyajikan permainan yang enak ditonton lewat dropshot dan smash kerasnya.

Baca Juga: Terbaru Hari Ini! Mudik Gratis 2022 dari Dishub: Cek Syarat, Link dan Cara Daftarnya

Terbukti, Jojo mampu tampil lebih dominan pada set pembuka dan berhasil mengamankannya dengan kemenangan 21-12.

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x