Daftar Wakil Indonesia di Thomas Cup dan Uber Cup, Banyak Nama Baru

- 18 April 2022, 20:43 WIB
Ilustrasi: Daftar pemain Thomas Cup 2022, masih diisi nama-nama lama
Ilustrasi: Daftar pemain Thomas Cup 2022, masih diisi nama-nama lama /Instagram @kevin_sanjaya/

MALANG TERKINI – Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) telah resmi mengumumkan nama-nama wakil Indonesia untuk bertanding di ajang Thomas Cup dan Uber Cup.

Thomas Cup dan Uber Cup rencananya akan digelar pada 8—15 Mei 2022 di Bangkok, Thailand. Ini menjadi kesempatan bagi PBSI untuk mencoba mengorbitkan pemain-pemain muda yang nantinya akan menjadi regenerasi dari senior mereka.

Selain itu, dengan jadwal yang sangat padat, PBSI mencoba memasukkan nama-nama baru untuk mengikuti ajang Thomas dan Uber Cup ini. Meskipun tetap mengisinya dengan nama-nama lama seperti Jojo, Ginting, dan Vito.

Baca Juga: Hasil Undian Thomas Cup dan Uber Cup: Indonesia Satu Grup dengan Jepang dan Korea Selatan

Dilansir dari Instagram resmi badminton Indonesia, Kabid Binpres PP PBSI, Rionny Mainaky menjelaskan tentang kondisi timnas dalam menghadapi ajang Thomas Cup dan Uber Cup ini.

“Untuk tim Thomas memang ada sedikit perubahan dibandingkan tahun lalu. Leo/Daniel dan Chico akan difokuskan ke SEA Games dan Marcus masih dalam tahap pemulihan pasca operasi, jadi kami ganti dengan Bagas/Fikri dan Syabda. Kami juga masukkan Tegar untuk pengalaman dia ke depan,” ujar Rionny Mainaky.

Meskipun banyak bongkar pasang pemain, Rionny yakin bahwa timnas Indonesia tetap bisa mempertahankan gelar mengingat kemampuan pemain yang tak jauh berbeda.

Sementara itu, tim Uber justru datang dengan kejutan. PBSI menaruh nama-nama muda dan juga baru untuk menambah pengalaman mereka bertanding di ajang Internasional.

Baca Juga: Mundur dari PSI Tsamara Amany Memilih Jalan di Luar Dunia Politik, Apakah Menyerah?

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Instagram @badminton.ina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah