Profil dan Biodata Jordi Amat, Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia yang Akan Berduet dengan Sandy Walsh

- 30 Agustus 2022, 13:01 WIB
Profil dan biodata Jordi Amat, bek tengah baru Timnas Indonesia
Profil dan biodata Jordi Amat, bek tengah baru Timnas Indonesia /Instagram/jordiamat5

MALANG TERKINI – Jordi Amat menjadi salah satu pemain keturunan yang secara resmi telah mendapatkan persetujuan kewarganegaraan Indonesia oleh Komisi III DPR RI.

Tak sendiri, Jordi Amat bersama Sandy Walsh yang masing-masing berasal dari Spanyol dan Belanda ini akan menjadi bagian dari sepak bola Indonesia atau lebih tepatnya Timnas Garuda.

Sebagai pemain lokal rasa asing, profil dan biodata Jordi Amat banyak diburu oleh netizen. Mereka ingin tahu terkait umur, akun Instagram, bekas klub, dan juga posisi bermain dari pria bertinggi 184 cm ini.

Pemilihan Jordi Amat oleh Shin Tae-yong untuk masuk ke dalam skuadnya memang memiliki alasan yang cukup kuat.

Baca Juga: Profil dan Biodata Jordi Amat Terbaru dan Lengkap: Karir, Umur, Keluarga, Pasangan, Asal, hingga Prestasi

Pemain yang lahir di Barcelona, 30 tahun silam ini memiliki Curriculum Vitae (CV) yang cukup mentereng. Jordi Amat telah mencicipi atmosfer dan ketatnya liga top Eropa seperti LaLiga dan Premier League.

Tim-tim seperti Espanyol, Rayo Vallecano, dan Swansea City pernah memakai jasa dari pemain yang berposisi di bek tengah ini.

Dengan pengalaman tersebut, Jordi Amat diharapkan bisa menjadi sosok untuk mengangkat prestasi sepak bola Indonesia yang masih berada di level yang belum kita inginkan.

Hadirnya Jordi Amat juga akan memberikan rasa tenang dan nyaman pada lini belakang Indonesia, mengingat postur tinggi yang ia miliki akan berguna dalam duel bola-bola atas.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x