Prediksi Liga Champions: Borussia Dortmund Vs Manchester City, Info Pertandingan, Line Up dan Head to Head

- 25 Oktober 2022, 16:38 WIB
Ilustrasi: Prediksi Liga Champions Borussia Dortmund Vs Manchester City REUTERS/Agustin Marcarian
Ilustrasi: Prediksi Liga Champions Borussia Dortmund Vs Manchester City REUTERS/Agustin Marcarian /AGUSTIN MARCARIAN/REUTERS

Kondisi ruang ganti Dortmund sedang tidak baik-baik saja, Sebastian Haller dan Nico Schulz beralasan pribadi untuk menolak dimainkan.

Sedangkan pelatih Dortmund Edin Terzic masih dihadapkan dengan 4 pemain cidera, Thomas Meunier, Mahmoud Dahoud, Jamie Bynoe Gittens, dan Mateu Morey.

Di pihak skuad Pep Guardiola, hanya 3 pemain yang dipastikan akan absen di pertandingan tersebut, salah satunya Sergio Gomez yang terakumulasi kartu kuning.

Bek kanan Man City Kyle Walker harus istirahat karena cidera pangkal paha, dan gelandang serang Kalvin Phillips mengalami cidera pundak.

Borussia Dortmund akan menerapkan formasi 4-2-3-1 untuk menghadapi manusia robot Erling Haaland dan rekan-rekannya di formasi menyerang 4-3-3.

Baca Juga: Manchester City 'Jual' Erling Haaland, Agen: Bisa Senilai Rp17,5 T

Youssoufa Moukoko akan diandalkan Die Borussen dilini depan sebagai penyerang tunggal, namun didukung oleh 3 gelandang serang sekaligus.

Julian Brandt, Marco Reus, dan Giovanni Ryena yang akan melayani Moukoko di lini depan dan diback-up 2 gelandang bertahan Emre Can dan Jude Bellingham.

Kemudian lini belakang akan dipenuhi bek andalan mereka, Niklas Sule, Mats Hummels, Nico Schlotterbeck, dan Raphael Guerreiro serta Gregor kobel di bawah mistar.

Sementara itu, formasi menyerang Man City sudah seperti biasa akan diisi oleh Erling Haaland di depan, yang ditemani oleh Jack Grealish dan Phil Foden.

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah