Profil dan Biodata Lengkap Lionel Messi Mega Bintang Asal Argentina Peraih 7 Gelar Ballon d'Or

- 8 November 2022, 17:35 WIB
Profil Lionel Messi perjalanan karir hingga menjadi pemain terbaik dunia 7 kali.
Profil Lionel Messi perjalanan karir hingga menjadi pemain terbaik dunia 7 kali. /AbdullahMunzer/pixabay

MALANG TERKINI - Lionel Messi mantan pemain Barcelona dan juga kapten timnas Argentina saat ini merupakan pemain dengan rekor peraih Ballon d'Or terbanyak, Messi telah memenangkan 7 Ballon d'Or.

Rasanya sangat sulit untuk tidak memasukkannya dalam daftar pemain terhebat sepanjang masa.

La Pulga, julukan Lionel Messi pantas disandingkan dengan legenda sepak bola seperti Pele, Zinedine Zidane, dan Diego Maradona.

Bersama dengan rival abadinya yakni Cristiano Ronaldo, Messi selalu mendominasi dalam penghargaan dalam dunia sepak bola selama lebih dari satu dekade.

Baca Juga: Lionel Messi Catat Rekor Lagi, Ukir Sejarah Baru di Liga Champions

Saat ini Messi bermain untuk klub raksasa Prancis, Paris Saint Germain, la Pulga menandatangani kontrak dengan durasi dua tahun sampai Juni 2023 yang mana dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Messi merupakan pemegang rekor pencetak gol terbanyak La liga Spanyol dengan torehan 474 gol, serta gol terbanyak dalam satu musim di la liga dan Eropa.

Selama berkarir sebagai pesepakbola profesional di tim senior ia telah mencetak lebih 750 gol untuk Negara dan klub.

Berikut Prestasi Lionel Messi bersama dengan Timnas Argentina.

- FIFA U-20 World Cup 2005
- Runner up Copa America 2007, 2015, 2016
- Juara Copa America 2021
- Runner up World Cup 2014
- Olimpiade 2008 medali emas

Baca Juga: Lionel Messi Mulai Tampakkan Jati Diri di Musim Kedua Liga Prancis, Siap Ukir Berbagai Rekor

Pada saat berusia empat tahun, Messi kecil bergabung dengan klub lokal bernama Grandoli pelatihnya merupakan ayahnya sendiri, namun pengaruh terbesar dalam perjalanannya adalah sang ibu yang selalu ada untuknya.

Saat usianya menginjak enam tahun, ia kemudian bergabung dengan klub Rosario yakni Newell's old Boys, selama enam tahun Messi bergabung dengan klub tersebut ia talah mencetak 500 gol lebih dan ia memakai nomer punggung 10 yang identik dengannya saat ia dewasa dan bermain untuk Barcelona.

Saat usia 10 tahun Messi diagnosa oleh dokter menderita gangguan hormon pertumbuhan, itu membuatnya terpuruk dan Karir sepak bolanya terancam.

Baca Juga: Paris Saint Germain ke 16 Besar Liga Champions, Lionel Messi dan Mbappe Pesta Gol

Asuransi kesehatan yang dimiliki oleh ayahnya hanya sanggup menutupi biaya pengobatannya selama dua tahun, yang saat itu menghabiskan $1000 per bulannya.

Pada akhirnya keluarga Messi membawanya ke Catalonia, Spanyol di rumah kerabatnya, mereka merencanakan memasukkan Messi ke dalam akademi sepak bola Barcelona untuk mendapatkan bantuan biaya perawatan penyakitnya pada tahun 2000.

Charly Rexach direktur olahraga Barcelona saat itu setuju lalu menawarkan sebuah kontrak yang saat itu ditandatangani di selembar sapu tangan, dan keputusan itupun membawa berkah bagi prestasi Barcelona.

Berikut Profil Lionel Messi.

Nama Lengkap: Lionel Andreas Messi
Nama Familiar: Messi
Tempat Lahir: Rosario, Santa fe, Argentina
Tanggal Lahir: 24 Juni 1987
Profesi: Pesepakbola Profesional
Ibu: Celia Cuccittini
Ayah: Jorge Messi
Pasangan: Antonella Roccuzzo
Anak:
- Thiago, tahun lahir (2012)
- Mateo, tahun lahir (2015)
Posisi: Winger, Striker
Kewarganegaraan: Argentina
Instagram: @leomessi

Baca Juga: Jangan Salah Beli! Ini Perbedaan Paket Premium Ambasador Messi dan Neymar di eFootball PES 2022

Itulah profil dan biodata lengkap Lionel Messi yang saat ini bermain untuk PSG.***

Editor: Iksan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah