EFL Cup 2022-2023: Arsenal Tersingkir di Kandang, The Seagulls Terbang ke 16 Besar

- 10 November 2022, 09:59 WIB
Ilustrasi - Arsenal dikalahkan Brighton & Hove Albion di Emirates Stadium dengan skor 1-3
Ilustrasi - Arsenal dikalahkan Brighton & Hove Albion di Emirates Stadium dengan skor 1-3 /PIXABAY/juanmaalmazan/

MALANG TERKINI - Penguasa Liga Premier, Arsenal tak berdaya saat berlaga di EFL Cup 2022-2023 menghadapi Brighton & Hove Albion di Emirates Stadium.

Pertandingan yang berlangsung pada Kamis, 10 November 2022 dini hari WIB itu berakhir dengan tersingkirnya The Gunners dari kompetisi kasta kedua di Inggris tersebut.

Arsenal harus malu di depan pendukungnya sendiri setelah 3 gol Albion hanya mampu diimbangi dengan 1 gol saja, 1-3 The Gunners menyerah dari The Seagulls.

Baca Juga: Hasil EFL Cup: Manchester City Vs Chelsea, The Blues Warna Pucat di Etihad Stadium

Laga perdana Arsenal di EFL Cup musim 2022-2023 sekaligus laga terakhirnya. Pasalnya, dalam kompetisi ini memakai sistem gugur, sebagaimana dikutip dari Livescore.

Hasil ini sangat bertolak belakang dengan apa yang dicapai pasukan Mikel Arteta di Liga Premier yang berstatus sebagai pimpinan klasemen.

Arsenal sempat unggul lebih dulu di babak pertama melalui Edward Nketiah ketika menerima umpan dari Reiss Nelson di menit 20'.

Namun tak lama kemudian, Carl Jacob Hein kiper Arsenal melakukan pelanggaran di kotak penalti menit 26'. Danny Welbeck membalas dari titik putih untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Baca Juga: Marcelino Ferdinand, Profil dan Biodata Lengkap Pemain Muda Persebaya dan Garuda Muda  Skor berimbang bertahan hingga wasit memberikan waktu istirahat di pertengahan pertandingan.

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: livescore


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah