Maya Yoshida: Profil dan Biodata Kapten Timnas Jepang Siap Berlaga di Piala Dunia 2022

- 23 November 2022, 15:02 WIB
Profil dan biodata Maya Yoshida lengkap dengan agama, umur, asal,  hingga akun instagramnya
Profil dan biodata Maya Yoshida lengkap dengan agama, umur, asal, hingga akun instagramnya /Instagram.com/@mayayoshida22

MALANG TERKINI – Maya Yoshida merupakan salah satu pemain sepakbola andalan negara Jepang yang kini didapuk sebagai kapten Timnas Jepang pada Piala Dunia 2022 di Qatar.

Tak sedikit yang ingin tahu profil dan biodata dari pria yang baru gabung di klub barunya, Scalke pertengahan tahun ini.

Berbagai informasi terkait profil dan biodata dari pemain bernomor punggung 22 ini diulas mulai dari agama, umur, asal, hingga akun instagramnya.

Baca Juga: Profil Biodata Saleh Al-Shehri dan Salem Al-Dawsari, Dua Pemain Arab Saudi Pencetak Gol ke Gawang Argentina 

Kehidupan Pribadi

Diketahui Maya Yoshida adalah pria kelahiran kota Nagasaki, Jepang tercatat lahir pada tanggal 24 Agustus 1988.

Ia mendapatkan posisi pertahanan di bek tengah dengan nomor punggung 22 dalam mempertahankan klub Schalke sejak bulan Juni 2022 dan Timnas Jepang.

Pria berumur 34 tahun ini meninggalkan klub Serie A Sampdoria bulan Juni 2022 sejak cidera di paha kanan berlanjut menandatangani kontrak dengan Scalke hingga Juni 2023 mendatang.

Maya Yoshida diketahui memiliki tinggi badan 189 cm telah siap menjadi gunung karang dalam pertahanan Timnas Jepang yang berlaga dalam Piala Dunia 2022 ini.

Baca Juga: Profil dan Biodata Herve Renard, Pelatih Timnas Arab Saudi di Piala Dunia 2022: Umur, Negara Asal, Karir

Perjalanan Karir
Maya Yoshida berasal dari Nagasaki dan mulai bermain sepak bola untuk Nanrei FC saat dia duduk di kelas dua sekolah dasar.

Kakak laki-lakinya Honami memainkan peran kunci dalam memulai karir sepak bolanya. Saat itu, dia sedang mencari seleksi online untuk tim Nagoya Grampus U-15.

Maya Yoshida akhirnya mendapat kesempatan untuk masuk Nagoya Grampus Eight Academy. Karier Maya Yoshida berkembang dari sana.

Baca Juga: Saleh Al Shehri Pencetak Gol Pertama Piala Dunia 2022 Timnas Arab Saudi: Profil dan Biodata Lengkap

Maya Yoshida yang kariernya berasal dari Nagoya Grampus Eight memiliki kesempatan bermain untuk VVV-Venlo di Belanda.

Klub dengan jersey berwarna kuning itu sudah dikenal banyak pesepakbola Jepang sebagai batu loncatan ke Eropa, ia melanjutkan karier sepakbolanya di Southampton.

Maya Yoshida pindah ke Italia untuk membela Sampdoria setelah 154 pertandingan Premier League dan mencetak 6 gol.

Baca Juga: Profil Ustadz Derry Sulaiman, Sosok yang Langsung Datang Ke Cianjur Untuk Memberikan Bantuan Korban Gempa 

Ia mulai karier dengan status pinjaman dan melakukan transfer permanen pada tahun 2020. Namun, musim ini dia dipinjamkandi Bundesliga ke Schalke 04.

Ia sangat optimis mendapatkan kesempatan membela timnas sebagai pemain Jepang yang berkarier di Eropa.

Maya Yoshida dipanggil ke Timnas senior untuk pertama kalinya pada Desember 2009 dan tanggal 6 Januari 2010 langsung ikut dalam pertandingan kualifikasi Piala Asia 2011 melawan Yaman Maya Yoshida melakukan debutnya untuk timnas Jepang.

Baca Juga: Profil dan Biodata Mohammed Al-Owais, Penjaga Gawang Timnas Arab Saudi di Piala Dunia Qatar 2022

Maya Yoshida tidak bisa bermain di Piala Dunia 2010 Meski tampil gemilang untuk klub dan timnasnya karena cidera jarinya patah di suatu pertandingan.

Ia menebus rasa bersalahnya dengan bisa ikut masuk dalam Timnas Piala Dunia 2010, mengantarkan Timnas Jepang mampu melaju ke Piala Dunia 2014 dan 2018.

Begitu pula untuk Piala Dunia 2022, merupakan andilnya yang ketiga kali dalam Piala Dunia turut serta mendukung Timnas Jepang.

Baca Juga: Profil dan Biodata Mohammed Al-Owais, Penjaga Gawang Timnas Arab Saudi di Piala Dunia Qatar 2022 

Biodata
Berikut biodata Maya Yoshida yang berhasil Malang Terkini himpun dari berbagai sumber

Nama Lengkap: Maya Yoshida
Tanggal Lahir: Nagasaki, 24 Agustus 1988
Umur: 34 (tahun 2022)
Tinggi: 89 cm
Agama: belum diketahui
Asal: Nagasaki, Jepang
Klub Saat ini: Scalke
Posisi: Bek Tengah
Akun Instagram: @mayayoshida22

Itulah profil dan biodata Maya Yoshida lengkap dengan agama, umur, hingga akun instagramnya.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah