Hasil Piala Dunia 2022: Belanda Taklukan Qatar 2-0, De Oranje Pastikan Diri di Babak 16 Besar

- 30 November 2022, 06:34 WIB
Potret Kemenangan Timnas Belanda atas Qatar, De Oranje melaju ke babak 16 besar
Potret Kemenangan Timnas Belanda atas Qatar, De Oranje melaju ke babak 16 besar /Reuters/Pascal Rossignol/

Tak mengendurkan serangan, tim besutan Louis van Gaal tampil dominan dan terus menyerang pertahanan Qatar.

Sampai waktu menunjukan menit ke-20 tercatat hanya ada satu kesempatan yang didapatkan timnas Qatar.

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Senegal Sukses Membungkam Qatar 3-1, Tuan Rumah Resmi Tersingkir

Memasuki menit ke-26, De Oranje berhasil mengoyak jala milik Meshaal Barsham melalui sepakan keras Cody Gakpo dari dalam kotak penalti.

Cody Gakpo mencatatkan namanya di papan skor yang membuat skor berubah menjadi 1-0, sementara Belanda unggul atas Qatar.

Setelah gol yang ditorehkan Gakpo, pertandingan berjalan tanpa adanya selebrasi hingga turun minum babak pertama.

Wasit memulai jalannya pertandingan babak kedua, tak lama setelah itu. Frenkie de Jong yang kali ini menjadi pahlawan timnas Belanda.

Pasalnya, ia berhasil mencetak gol kedua tim Oranje melalui tembakan jarak dekat yang bermula dari tendangan Memphis Depay pada menit ke-49.

Baca Juga: Prediksi Hasil Pertandingan Argentina Vs Arab Saudi, Menunggu Tuah Messi sang Alien Sepak Bola

Dengan demikian papan skor berubah 2-0, Belanda unggul atas Qatar. Pemain pengganti, Steven Berghuis nyaris membuat Belanda jauh meninggalkan Qatar.

Halaman:

Editor: Iksan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x