'El Classico' Persib vs Persija Ditunda, Tidak Bisa Memakai Dua Stadion hingga BLACKPINK Bakal Konser di SUGBK

- 3 Maret 2023, 06:30 WIB
Ilustrasi: El Classico Persib vs Persija Ditunda
Ilustrasi: El Classico Persib vs Persija Ditunda /pixabay.com

MALANG TERKINI - Luis Milla menyampaikan kekecewaannya, perihal laga 'El classico' yang digelar pada Sabtu, 4 Maret 2023 antara Persib vs Persija Ditunda.

Persija sebenarnya akan mengundang Persib dalam laga yang akan dihelat tapi, Persija tidak bisa memakai dua stadion yang jadi opsi untuk menggelar pertandingan.

Tim Macan Kemayoran tidak bisa bermarkas di stadion Patriot Candrabhaga lantaran tak dapat izin dari pihak kepolisian dengan alasan keamanan.

Baca Juga: Big Match BRI Liga 1 2023: Arema FC Hadapi Persib Bandung, Intip Persiapan Kedua Tim

Demikian pula di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), stadion tersebut bakal digelar konser girlband asal negeri ginseng, BLACKPINK yang sudah disewa jauh-jauh hari.

Dilansir Malang Terkini dari Pikiran Rakyat, Hal itu tertuang berdasarkan surat PT LIB Nomor 104/LIB-KOM/III/2023 tertanggal 1 Maret 2023. Surat itu tertulis, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku penyelenggara Liga 1 menjabarkan setidaknya dua alasan laga itu ditunda, pertama menimbang permohonan perubahan tempat dan kedua, permohonan penjadwalan ulang.

Luis Milla menyatakan kurang fair

Luis Milla yang sudah membekali timnya itu tak bisa menutupi kekecewaan itu lantaran, pemberitahuan penundaan laga itu hanya tiga hari sebelum Persib vs Persija dihelat, pengumuman Penundaan dirasa cukup mendadak.

Baca Juga: Hari Ini Kirab Piala Adipura Kota Malang, Simak Rute yang Dilewati

Ia mengemukakan, pertandingan suatu kompetisi seharusnya pas sesuai jadwal yang sudah disepakati, Penundaan dirasa tidak fair.

"Menurut saya ini kurang fair. Seharusnya tetap melanjutkan pertandingan di kompetisi sesuai jadwal sebelumnya. Kami tidak mengerti," paparnya.

Disisi lain, ia tidak menunjukkan spekulasi atas penundaan itu, namun ia akan mengalihkan fokus pada pembekalan latihan untuk Persib dimana pada tanggal 8 Maret mendatang, akan menghadapi Persik Kediri.

Di sisi lain bagi kubu Persija, penundaan tersebut memberi kesempatan waktu bagi para pemain yang absen, ada tiga pemain asing Macan Kemayoran dalam kondisi tidak fit dan sedang dalam masa pemulihan hingga pengumuman untuk penjadwalan ulang.

Konser Blackpink akan dilangsungkan di SUGBK

Baca Juga: Jadwal TV Hari ini: INDOSIAR, 10 Februari 2023, Nonton BRI Liga 1 Bali United FC vs Persib Bandung

Pihak penyelenggara Konser BLACKPINK sedari awal sudah menyewa SUGBK sebelum panpel Persija.

Selain itu, promotor konser juga sudah mulai memasang panggung konser di dalam SUGBK yang akan dilangsungkan pada 11-12 Maret 2023.

Dengan begitu, masih menunggu kepastian pelaksanaan laga bersejarah Persib ditantang Persija dari operator kompetisi, PT LIB.

Sebelum laga itu dinyatakan ditunda, laga Persib vs Persija akan digelar tanpa keriuhan penonton.

Namun belum jelas dari pihak liga 1 terkait pelarangan penonton dalam laga tersebut.***

Editor: Iksan

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah