Proyek Profil Pelajar Pancasila, Pengertian dan Penguatan Tema untuk Jenjang SMP, SMA dan SMK

24 Juli 2022, 10:50 WIB
Arti proyek Profil Pelajar Pancasila lengkap untuk jenjang SMP, SMA dan SMK. /Makna Zaezar/ANTARA FOTO

MALANG TERKINI – Proyek profil Pelajar Pancasila sekarang ini menjadi perbincangan di dunia pendidikan dan menjadi fokus dari Kemendikbudristek.

Proyek profil Pelajar Pancasila sebagai salah satu sarana pembinaan karakter pelajar Indonesia untuk mencapai visinya.

Adapun visi dari Pendidikan di Indonesia sebagai negara yang berdaulat, dan mandiri serta berkepribadian Pancasila.

Baca Juga: Buatlah Resume Tentang Arti Kedudukan dan Fungsi Pancasila! Ini Jawaban dan Penjelasan Lengkapnya

Pelajar Pancasila adalah perwujudan pelajar sepanjang hayat dengan berbekal kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai luhur Pancasila.

Dari proyek karakter ini diharapkan Pelajar Pancasila mampu mempunyai 6 ciri utama yaitu pribadi yang beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, bergotong royong, berkebhinekaan global, mandiri, bernalar kritis dan kreatif.

Untuk penerapan profil Pelajar Pancasila ini Kemendikbudristek telah memberikan 7 tema pilihan yang diterapkan untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP), SMA dan SMK.

Penerapan 7 tema ini disesuaikan dengan lingkungan dan kondisi dari satua pendidikan atau sekolah masing-masing yang dianggap relevan.

Baca Juga: Anggita Oktaviani Tunangan Maell Lee, Biodata Lengkap Umur, Pendidikan hingga Akun Instagram

Jadi masing-masing sekolah atau satuan pendidikan akan menerapkan tema yang berbeda tapi masih seputar 7 tema tersebut.

Namun setiap sekolah wajib memilih 3 tema di awal tahun ajaran yang akan diterapkan dalam 1 tahun ajaran ke depan.

Dilansir dari laman kemdibud.go.id, berikut ini adalah 7 tema yang akan diterapkan dalam proyek penguatan profil pemuda Pancasila di jenjang SMP.

1. Gaya Hidup Berkelanjutan

Tema gaya hidup berkelanjutan ini bertujuan untuk dapat memahami dampak dari aktivitas manusia terhadap kehidupan dunia maupun lingkungannya.

Dalam tema ini ditekankan pada membangun dan membentuk kesadaran diri atas sikap dan tindakan yang ramah lingkungan dan dapat mencari solusi atas masalah lingkungan.

Penekanan pada contoh kegiatan yang dapat dilakukan seperti kerja bakti melakukan penanaman pohon, kerja bakti di lingkungan untuk menjaga kebersihan.

Baca Juga: Arti Mimpi Menikah Menurut Pandangan Islam, Apakah Pertanda Akan Meninggal?

2. Kearifan Lokal

Kendala yang dihadapi bangsa Indonesia saat ini adalah krisis identitas karena rendahnya keinginan mempertahankan budaya dan kearifan lokal.

Dengan adanya tema ini diharapkan dapat membangun kembali rasa percaya diri atas budaya dan hasil lokal, serta meningkatkan rasa ingin tahu tentang budaya bangsa.

Dengan rasa ingin tahu yang tinggi diharapkan memiliki jiwa mempertahankan budaya bangsa dan meningkatkan rasa percaya diri sebagai bangsa Indonesia.

3. Bhineka Tunggal Ika

Kebersamaaan, persatuan dan kesatuan menjadi akar bangsa untuk menolak radikalisme dan intoleransi.

Sehingga para peserta didik diajak mengenal dan membangun kebersamaan diantara perbedaan kelompok terutama perbedaan agama dan kepercayaan yang dianut masyarakat.

Kesadaran akan hidup berdampingan dengan berbagai macam perbedaan terutama perbedaan agama dan kepercayaan wajib ditumbuhkan kembali dalam diri para peserta didik.

Baca Juga: Lirik Lagu Infone Maseh - Ninu Ninu, Tarik Pak Gendut yang Viral di Tiktok 2022

4. Bangunlah Jiwa dan Raganya

Tema Bangunlah Jiwa dan raganya berarti membentuk kesadaran secara fisik dan mental untuk diri sendiri dan lingkungan sekitarnya.

Dengan membangun dan membentuk jiwa dan raga yang sehat diharapkan dapat mengatasi berbagai perundungan yang terjadi dimana sekarang menjadi perhatian khusus terutama di lingkungan sekolah.

Dengan kesehatan fisik dan mental yang baik maka dapat menghindari bullying dan dapat mencegah terjadi di lingkungan sekitar.

5. Suara Demokrasi

Sebagai negara demokrasi semua hal permasalahan dan semua bidang akan semakin baik jika dilakukan musyawarah mufakat.

Tema ini diangkat dalam Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila agar mampu menumbuhkan jiwa demokrasi dengan disalurkan dalam kegiatan di sekolah.

Baca Juga: Dijamin Empuk! Resep Membuat Donat Tanpa Mikser Tanpa Ulen

6. Berekayasa dan Berteknologi Untuk Membangun NKRI

Tema ini untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dalam hal ini para peserta didik agar dapat memanfaatkan teknologi semaksimal mngkin.

Penerapan rekayasan dan teknologi dapat mendorong para peserta didik untuk dapat berpikir secara kritis, kreatif, inovatif, dan tak lupa memiliki empati dengan lingkungan sekitar.

Sekaligus dengan teknologi mampu menjawab permasalahan yang ada di sekolah dan lingkungan sekitarnya.

7. Kewirausahaan

Tema kewirausahaan disertakan pula untuk menumbuhkan jiwa dan semangat kewirausahaan untuk semua peserta didik.

Peserta didik bisa mengidentifikasi peluang usaha di daerah atau lingkungannya sehingga dapat mengembangkan potensi yang dimilikinya sebagai salah satu usaha perbaikan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Itulah arti proyek penguatan profil pelajar pancasila jenjang SMP, SMA dan SMK.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Tags

Terkini

Terpopuler