Informasi Apa yang Bisa Didapatkan dari Memahami Rasional dan Naskah Capaian Pembelajaran?

28 September 2022, 15:15 WIB
Ilustrasi: Berikut ini Penjelasan Informasi Lengkap Kurikulum Merdeka yang Didapat Setelah Memahami Rasional dan Naskah Capaian Pembelajaran /Pixabay/MorningbirdPhoto

MALANG TERKINI – Berikut ini adalah artikel yang membahas mengenai pembahasan memahami rasional dan naskah capaian pembelajaran pada Kurikulum Merdeka.

Sebelumnya mari pahami dulu pengertian dari hasil belajar, secara umum hasil belajar bisa diartikan sebuah ekspresi dari tujuan pendidikan dan gambaran mengenai semua hal yang seharusnya diketahui, dipahami, dan mampu dilakukan oleh murid setelah menyelesaikan suatu proses pembelajaran.

Pada hasil belajar kurikuler mandiri diartikan sebagai sebuah pembaruan kompetensi inti dan dasar yang dibuat untuk tujuan meningkatkan fokus pembelajaran di bidang perkembangan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Post Test Modul 1 Kurikulum Merdeka, Apa Definisi Manusia Merdeka Menurut Ki Hajar Dewantara?

Selain itu, hasil belajar juga bisa memiliki cakupan arti yaitu sebuah kemampuan belajar yang harus dicapai murid pada semua tingkat belajar seperti pada jenjang PAUD, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah.

Dan untuk mengetahui hasil pembelajaran, dapat memanfaatkan beberapa hal seperti menentukan tingkat kualifikasi, menjelaskan program dan kursus, memandu kurikulum, menetapkan kriteria kualifikasi, menetapkan kriteria penilaian, dan menetapkan kerangka kerja.

Seluruh hasil belajar dikembangkan oleh satuan pendidikan yang ditunjuk negara, capaian pembelajaran atau biasa disingkat dengan CP adalah hasil penggabungan kompetensi inti dan kompetensi dasar.

Baca Juga: Setelah Mempelajari Materi Ini, Praktik Manajemen Kelas Seperti Apa yang Ingin Anda Rubah? Cerita Reflektif

Diketahui bahwa pada keputusan tentang capaian pembelajaran pada Kurikulum Merdeka dikeluarkan oleh Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan. Dimana pada capaian pembelajaran diartikan sebagai bentuk pengembangan KI dan KD dari Kurikulum 2013 yang sebelumnya dirancang.

Selain itu, isi dari capaian pembelajaran dalam Kurikulum Merdeka berupa kumpulan kompetensi dan lingkup materi yang disusun secara komprehensif dalam bentuk narasi. Dan juga pada pemetaan capaian pembelajaran pada Kurikulum Merdeka disesuaikan dengan perkembangan usia murid.

Nah, untuk meningkatkan kualitas pencapaian pembelajaran, dapat dikembangkan oleh guru dengan memperhatikan kebutuhan murid, ataupun kondisinya.

Baca Juga: Apa Hal Baru yang Anda Dapatkan Saat Membaca Capaian Pembelajaran untuk Mata Pelajaran yang Anda Ampu?

Seperti pada naskah capaian pembelajaran, itu diketahui terdiri atas rasional, tujuan, karakteristik, dan capaian setiap proses atau fase.

Dimana pengertian dari rasional adalah fokus menjelaskan mengenai alasan pentingnya mempelajari mata pelajaran tersebut serta kaitannya dengan profil pelajar Pancasila.

Sedangkan tujuan dari hal tersebut adalah untuk memberikan sebuah penjelasan mengenai kemampuan atau kompetensi yang diberikan setelah siswa mempelajari sebuah mata pelajaran tertentu secara keseluruhan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Post Test Modul 5 Kurikulum Merdeka, Dalam Menilai Pemahaman Murid, Pendidik Sebaiknya…

Sehingga dapat disimpulkan bahwa informasi yang bisa didapatkan dari memahami rasional dan naskah capaian pembelajaran yaitu diharapkan adanya kemampuan untuk mengetahui mengenai apa yang akan didapatkan setelah menempuh pembelajaran.

Naskah capaian pembelajaran sangat diperlukan karena untuk mengetahui hal sebenar-benarnya.

Itulah pembahasan mengenai informasi yang bisa didapatkan dari memahami rasional dan naskah capaian pembelajaran, Kurikulum Merdeka. Artikel ini ditulis oleh Donna Evita Hafidi, S.Pd Alumni Institut Agama Islam Negeri Kediri***

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Tags

Terkini

Terpopuler