Kunci Jawaban PKn Kelas 9 SMP Halaman 98 Tugas Mandiri 4.1: Lakukan Evaluasi Diri Membina Persatuan Kesatuan

5 Januari 2023, 12:13 WIB
Kunci jawaban Tugas Mandiri 4.1 kelas 9 SMP-MTs /Tangkap layar Buku PKn kelas 9

MALANG TERKINI - Kunci jawaban PKn Kelas 9 SMP/MTS sederajat dari buku halaman 98 Tugas Mandiri 4.1 terdapat dalam artikel ini.

Halaman 98 buku PKN Kelas 9 SMP/MTS sederajat merupakan latihan soal dari Bab 4 yang membahas Keberagaman Masyarakat Indonesia dalam Bingkai Bhinneka Tunggal Ika.

Murid-murid Kelas 9 SMP/MTS sederajat pada bab ini mempelajari tentang makna persatuan dalam kebangsaan.

Kunci jawaban PKn dalam artikel ini dibuat hanya untuk membantu para siswa Kelas 9 untuk belajar agar mampu mengerjakannya dengan mandiri.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKn Kelas 9 Halaman 101 Tugas Mandiri 4.2 Faktor yang Membedakan dan Mempersatukan Masyarakat

Para wali murid diharapkan pula untuk membantu dan mengawasi siswa-siswi Kelas 9 dalam mengerjakan soal-soal ini. Kemudian, bisa mengoreksinya menggunakan kunci jawaban dari sini.

Kunci jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh Gilang Rafiqa Sari, S.Pd, alumni Universitas Negeri Malang.

Sebelum mengerjakan soal-soal dari buku PKn Kelas 9 halaman 98 ini, siswa-siswi diharapkan untuk mempelajari materi pada halaman 95-97 terlebih dahulu. Kemudian para siswa kelas 9 bisa mencoba mengerjakan Tugas Mandiri 4.1.

Kunci jawaban PKn Kelas 9 SMP/MTS halaman 98:

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Halaman 79, Aktivitas 4.1 Tabel 4.2: Pahlawan Nasional Sebelum Tahun 1908

Tugas Mandiri 4.1

Tabel 1: Lakukanlah evaluasi diri tentang upaya yang kalian lakukan dalam
membina persatuan dan kesatuan di berbagai lingkungan:

1. Lingkungan Keluarga

Upaya yang telah dilakukan:
- Membersihkan rumah bersama keluarga
- Makan bersama
- Saling bantu membantu urusan keluarga
- Berbicara yang sopan

2. Lingkungan Sekolah

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN, Kelas 8 Halaman 73 Tugas Materi: Mengapa Suatu Masyarakat Bisa Kacau Jika Tidak Ada Hukum?

Upaya yang telah dilakukan:
- Ramah dan baik kepada semua teman tanpa membeda-bedakan
- Melakukan kewajiban piket kelas sesuai jadwal
- Berbagi makanan dengan teman-teman
- Mengerjakan tugas dan perintah guru
- Menghormati dan menghargai semua orang dilingkungan sekolah

3. Lingkungan Masyarakat

Upaya yang telah dilakukan:
- Ikut kerja bakti bersama lingkungan sekitar
- Tidak menyinggung maupun mengganggu tetangga
- Bersama warga menjaga keamanan lingkungan
- Menjenguk tetangga yang sakit
- Membantu tetangga yang kesusahan

Tabel 2: Lakukanlah evaluasi diri tentang upaya yang belum kalian lakukan
dalam membina persatuan dan kesatuan, serta uraikan penyebab
dan usaha apa saja untuk memperbaikinya:

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 145 Uji Kompetensi Bab 5: Harmoni Keberagaman Masyarakat Indonesia

Hal yang belum dapat dilakukan:

1. Berbincang dengan teman saat jam pelajaran berlangsung

- Penyebab: bosan atau tidak suka dengan pembelajaran dari guru
- Usaha untuk memperbaiki: mencoba menyukai semua mata pelajaran dan fokus mendengarkan guru

2. Tidak melakukan jadwal piket kelas

- Penyebab: datang ke sekolah terlambat karena bangun kesiangan
- Usaha untuk memperbaiki: tidak tidur kemalaman, bangun pagi dengan menyalakan alarm

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 8 Halaman 73 Uji Kompetensi 3: Suatu Masyarakat Bisa Kacau Jika Tidak Ada Hukum

3. Tidak baik kepada semua teman

- Penyebab: terdapat teman yang suka mengejek dan memusuhi
- Usaha untuk memperbaiki: saling meminta maaf, meminta pertolongan guru untuk saling berdamai

4. Tidak membersihkan rumah bersama keluarga

- Penyebab: Malas, lebih suka bermain
- Usaha untuk memperbaiki: membagi waktu antara bersekolah, bermain, dan bersih-bersih rumah

5. Tidak ikut kerja bakti lingkungan

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 7 Halaman 127: Buatlah Laporan Hasil Wawancara Lengkap Mengenai Gotong Royong

- Penyebab: Malas, sibuk kerjakan PR
- Usaha untuk memperbaiki: membagi waktu, ijin kepada ketua RT tidak bisa ikut kerja bakti dahulu

Itulah kunci jawaban PKn Kelas 9 SMP/MTs halaman 98, semoga membantu.***

Disclaimer:

1) Konten ini hanya pilihan dibuat untuk membantu orang tua membimbing anak di tingkat SMP/MTS dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban dan bukan hanya hasil akhir.
2) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban lebih baik.
3) Jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh Gilang Rafiqa Sari, S.Pd, Alumni Universitas Negeri Malang.
4) Artikel kunci jawaban PKN kelas 9 SMP/MTS ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.

Editor: Niken Astuti Olivia

Tags

Terkini

Terpopuler