Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 5 Halaman 3, Apakah yang Dimaksud dengan Iklan?

- 2 Mei 2022, 13:13 WIB
Berikut ini Kunci Jawaban Tema 9 kelas 5 halaman 3, iklan ‘Resik Mesin Cuci’
Berikut ini Kunci Jawaban Tema 9 kelas 5 halaman 3, iklan ‘Resik Mesin Cuci’ //Tangkapan Layar/Buku Tema 9 Kelas 5 terbitan Kemendikbud edisi Revisi

MALANG TERKINI – Berikut artikel kunci jawaban tema 9 kelas 5 halaman 3 yakni memaparkan makna iklan.

Kunci jawaban tema 9 kelas 5 halaman 3 membahas tentang makna iklan sesuai dengan bacaan di halaman 2.

Dalam kunci jawaban tema 9 kelas 5 halaman 3, adik-adik diminta untuk menjawab pertanyaan setelah melakukan pengamatan pada iklan ‘Resik Mesin Cuci’.

Baca Juga: Vaksin Kanker Serviks Diberikan ke Siswi Kelas 5 dan 6 SD

Artikel ini berisi alternatif jawaban yang dapat dijadikan referensi Adik-adik untuk belajar dan mengerjakan tugas.

Berikut ini Malang Terkini menyajikan kunci jawaban tema 9 kelas 5 halaman 3, yang telah disesuaikan dengan buku tema 9 kelas 5, Terbitan Kemendikbud edisi Revisi.

Alternatif Jawaban

Setelah mengamati gambar dan pemaparannya, jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut.

1. Apakah yang dimaksud dengan iklan?
Jawaban: iklan adalah suatu metode yang digunakan untuk menawarkan dan mempromosikan suatu barang atau jasa. Iklan biasa dipasang di media cetak, televisi, media sosial, bahkan radio.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 8 Kelas 3 Halaman 12, Peta Pikiran Lambang Negara

2. Dalam iklan mesin cuci di atas ada kata kapasitas dan program, apa arti dua kata tersebut?
Jawaban: kapasitas adalah ruang yang tersedia, sedangkan program adalah rancangan atau cara kerja tentang sesuatu yang akan dijalankan.

3. Adakah kata asing bagi kamu dalam tulisan iklan di atas? Coba tuliskan kata yang kamu anggap asing!
Jawaban: kapasitas, program, dan stainless steel.

Itulah kunci jawaban tema 9 kelas 5 halaman 3, iklan mesin cuci.

Semoga artikel ini dapat membantu orang tua dalam mendampingi adik-adik belajar.

Disclaimer:

1) Konten ini dibuat untuk membantu orang tua membimbing anak dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban dan bukan hanya hasil akhir.

2) Artikel kunci jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh Gilang Rafiqa Sari, S.Pd, alumni Universitas Negeri Malang.

3) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban lebih baik.

4) Artikel kunci jawaban tema 9 kelas 5 halaman 3 ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.***

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah