Bagian-bagian Penting pada Teks Bacaan: Langkah untuk Analisa Sebuah Informasi

- 22 September 2022, 07:08 WIB
Pembahasan untuk kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 11 halaman 85.
Pembahasan untuk kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 11 halaman 85. /Instagram/maudyayunda

MALANG TERKINI – Untuk para pelajar kelas 11, penting untuk mengetahui bagian-bagian penting pada teks bacaan sebagai langkah menganalisa sebuah informasi.

Pada artikel kali ini membahas seperti dalam pelajaran Bahasa Indonesia kelas 11 pada halaman 85 tentang bagian-bagian penting pada teks bacaan untuk menganalisa sebuah teks.

Apabila dihubungkan dengan tugas yang diberikan kepada para siswa kelas 11 di halaman 85 ini, siswa harus mampu menganalisa dalam sebuah teks untuk mencari bagian-bagian penting di dalamnya.

Baca Juga: Fotosintesis pada Kaktus, Kunci Jawaban dan Pembahasan Tugas IPA Kelas 8 Halaman 116

Pentingnya memperoleh bagian-bagian penting dalam sebuah teks bacaan adalah untuk mengetahui gambaran secara luas tentang informasi yang didapat dari bacaan tersebut.

Pembahasan seperti dikutip dari Mengerti.id yang berjudul ”Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 11 Halaman 85, Bagian-Bagian Penting Teks Bacaan

Artikel kali ini akan membahas dengan berpedoman materi dari buku paket Bahasa Indonesia kelas 11 terbitan Kemendikbud edisi revisi 2017 sebagai materi utama.

Bagian penting dalam teks:

1. Peristiwa tersebut menggambarkan bahwa ada dua kelompok siswa yang memiliki sikap berbahasa yang berbeda di sekolah tersebut.

Baca Juga: Manakah Informasi yang Berkaitan dengan Masalah Bahasa dan Termasuk Jenis Apa?

2. Padahal kebanyakan sekolah, penggunaan bahasa para siswanya cenderung lebih tidak terkontrol. Yang dominan adalah ragam bahasa pasar atau bahasa gaul.

3. Tuntutan kehidupan modern telah membelokkan apresiasi para siswa itu terhadap bahasanya sendiri.

Bahasa asing berkesan lebih bergengsi. Pelajaran bahasa Indonesia tak jarang ditanggapi dengan sikap sinis.

Mereka merasa lebih asyik dengan mengikuti pelajaran bahasa Inggris atau mata kuliah lainnya.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 182, Identifikasi Bagian Sel Saraf Bermyelin

4. Tuntutan kehidupan modern telah membelokkan apresiasi para siswa itu terhadap bahasanya sendiri.

Bahasa asing berkesan lebih bergengsi. Pelajaran bahasa Indonesia tak jarang ditanggapi dengan sikap sinis.

Mereka merasa lebih asyik dengan mengikuti pelajaran bahasa Inggris atau mata kuliah lainnya.Dalam kehidupan masyarakat umum pun,kinerja bahasa Indonesia memang menunjukkan kondisi yang semakin tidak menggembirakan.

Baca Juga: Profil dan Biodata Anne Ratna, Bupati Purwakarta Lengkap termasuk Asal Partai, Kekayaan, Umur, dan Pendidikan

5. Intensitas para siswa dalam memahami literatur-literatur ilmiah sesungguhnya merupakan sarana efektif dalam mengakrabi ragam bahasa baku.

Dari literatur-literatur tersebut mereka dapat mencontoh tentang cara berpikir, berasa, dan berkomunikasi dengan bahasa yang lebih logis dan tertata.

Kesimpulan:
Para pelajar sebagai anak jaman sekarang lebih menyukai bahasa asing dan bahasa gaul dibanding bahasa Indonesia.

Menurunnya sikap berbahasa yang baik menyertai menurun pula tingkat kesopanan dan rasa menghargai untuk menggunakan bahasa lokal dan bahasa Indonesia dengan baik.

Itulah informasi yang berkaitan dengan menentukan bagian-bagian penting pada teks bacaan dalam langkah membuat analisa sebuah informasi.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari

Sumber: Buku Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah