Kunci Jawaban PKN Kelas 9 Halaman 42, Tugas Kelompok 2.1 Mengapa Para Pendiri Negara Mengamanatkan ...

- 24 September 2022, 07:24 WIB
Mengapa para pendiri negara mengamanatkan negara mengamanatkan bahwa bentuk negara yang cocok bagi Indonesia adalah negara kesatuan?  pembahasan kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 42.
Mengapa para pendiri negara mengamanatkan negara mengamanatkan bahwa bentuk negara yang cocok bagi Indonesia adalah negara kesatuan? pembahasan kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 42. /Pixabay/StartupStockPhotos/

MALANG TERKINI - Simak kunci jawaban PKN siswa kelas 9 tugas halaman 42 mengapa para pendiri negara mengamanatkan bentuk negara.

Pada kunci jawaban PKN kelas 9 di halaman 42 ini membahas berbagai upaya bangsa Indonesia dalam melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia.

Tugas untuk mengisi tabel di halaman 42 siswa kelas 9 mempelajari pokok pikiran Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

Baca Juga: Upaya Bangsa Indonesia Melindungi Segenap Bangsa dan Seluruh Tumpah Darah Indonesia, Kunci Jawaban PKN Kelas 9

Pembahasan lebih dalam pada kunci jawaban PKN bagi semua siswa kelas 9 pada halaman 42.

Akan tetapi pembahasan kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 42 ini hanya sebagai alernatif jawaban saja, maka siswa masih harus mengembangkannya lagi.

Pembahasan kunci jawaban PKN kelas 9 berikut ini mengacu pada buku paket PKN kelas 9 terbitan Kemendikbud edisi revisi.

Kunci Jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh Gilang Rafiqa Sari, S.Pd alumni Universitas Negeri Malang.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 182, Identifikasi Bagian Sel Saraf Bermyelin 

PKN Kelas 9 Halaman 42

Tugas Kelompok 2.1

Setelah kalian membaca uraian materi pada bagian ini, coba kamu diskusikan secara berpasangan untuk menjawab beberapa pertanyaan di bawah ini. Apabila sudah selesai, komunikasikanlah bersama pasangan lainnya.

1. Mengapa para pendiri negara mengamanatkan bahwa bentuk negara yang cocok bagi Indonesia adalah negara kesatuan?

Alternatif jawaban:
Sebab bentuk khas Indonesia secara geografis terdiri dari berbagai pulau dari Sabang sampai Merauke yang berisi aneka macam budaya, agama, ras, dan suku di dalamnya.

Para pendiri negara memberikan amanat berupa kesatuan karena memiliki arti bahwa rakyat Indonesia memiliki suku, ras, dan agama yang berbeda, sehingga harus Bersatu menjadi satu kesatuan untuk mewujudkan ketenteraman dan keamanan.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 7 Halaman 45: Tabel 2.2 Hakikat Norma, Tujuan, dan Macamnya
2. Menurut pandangan kalian, apa makna masyarakat adil dan makmur itu? Serta bagaimana mewujudkannya?

Alternatif jawaban:
Masyarakat yang adil dan makmur adalah tercukupinya kebutuhan dasar masyarakat yang kebutuhan dasarnya, sehingga dapat menciptakan kehidupan yang nyaman dan tentram.

Tujuan masyarakat seperti ini dapat terwujud melalui pemerataan di bidang ekonomi, terpenuhinya pelayanan kesehatan, pendidikan, dan keadilan.

3. Apa makna kedaulatan rakyat dalam pandangan kalian?

Alternatif jawaban:
Kedaulatan rakyat memiliki makna dimana pelaksanaan pemerintahan berdasarkan pada kepentingan rakyat, semua hal untuk kemakmuran dan kesejahteraan rakyat menuju masyarakat yang adil dan makmur.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas 9 SMP Halaman 46, 47, 48: Tabel Pokok Pikiran dan Sikap Positif

4. Mengapa kita harus mengutamakan musyawarah mufakat dalam menyelesaikan setiap permasalahan?

Alternatif jawaban:
Sebab musyawarah mufakat merupakan kesepakatan yang bertanggung jawab dari seluruh pihak dan menjadi cerminan dari pelaksanaan nilai-nilai Pancasila terutama sila ke-4.

5. Apa yang akan terjadi apabila kita tidak dapat menjunjung tinggi harkat, derajat, dan martabat sebagai bangsa Indonesia?

Alternatif jawaban:
Jika tidak dapat menjunjung tinggi harkat, derajat, dan martabat sebagai bangsa Indonesia tidak akan dapat mewujudkan rasa toleransi antar anggota masyarakat.

Ini berdampak pada tidak dapat terciptanya ketentraman dan keamanan negara

Itulah kunci jawaban PKN kelas 9 halaman 42 dengan pembahasan para pendiri negara mengamanatkan bentuk negara adalah bentuk kesatuan.***

Disclaimer:
1) Konten ini hanya pilihan dibuat untuk membantu orang tua membimbing anak di tingkat SMP dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban dan bukan hanya hasil akhirnya.
2) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban lebih baik.
3) Jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh kak Gilang Rafiqa Sari, S.Pd alumni Universitas Negeri Malang
4) Artikel kunci jawaban PKN Kelas 9 SMP ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari

Sumber: Buku Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah