Contoh Soal PAS UAS IPS Kelas 9 Semester 1 Lengkap dengan Kunci Jawaban

- 28 November 2022, 19:58 WIB
Ilustrasi: Kisi-kisi atau Contoh Soal dan Kunci Jawaban UAS Semester 1 IPS untuk Kelas 9 SMP
Ilustrasi: Kisi-kisi atau Contoh Soal dan Kunci Jawaban UAS Semester 1 IPS untuk Kelas 9 SMP /Pixabay/ Tookapic

MALANG TERKINI – Berikut ini adalah contoh soal PAS (penilaian akhir semester) 1 mata pelajar IPS kelas 9 SMP kurikulum 2013.

Pada contoh soal di bawah ini telah disertakan dengan kunci jawaban, diharapkan adik-adik dapat mempelajari dan mempersiapkan UAS (ujian akhir semester) 1 dengan baik.

Adapun pembahasan soal-soal di bawah ini akan dibahas mengenai materi bab interaksi antarengara Asia dan negara lainnya yang didalamnya terkandung materi letak dan luas benua Asia hingga Australia, kondisi alam negara-negara dunia serta dinamika penduduk benua-benua di dunia.

Serta materi mengenai perubahan sosial budaya dan globalisasi, yang mencakup bentuk perubahan sosial budaya, faktor penghambat, bentuk globalisasi, dampak globalisasi, upaya menghadapi globalisasi.

Perlu diketahui, dalam pembuatan contoh soal berikut, bukan bertujuan untuk mengajari adik-adik bertindak curang melainkan contoh soal berikut digunakan sebagai sarana pembelajaran siswa siswi kelas 9 SMP.

Berikut ini adalah contoh soal dan jawaban pilihan ganda:

1. Berikut yang termasuk hubungan antara perubahan sosial dengan perubahan kebudayaan adalah....

A. perubahan kebudayaan diikuti oleh perubahan sosial

B. perubahan sosial diikuti oleh perubahan kebudayaan

C. perubahan sosial tidak selalu diikuti oleh perubahan kebudayaan

D. perubahan kebudayaan sama dengan perubahan sosial

Jawaban: C. perubahan sosial tidak selalu diikuti oleh perubahan kebudayaan

2. Penyebab perubahan sosial budaya yang berasal dari dalam masyarakat berkaitan dengan demografi adalah....

A. lingkungan alam

B. peperangan

C. pengaruh masyarakat lain

D. bertambah dan berkurangnya penduduk

Jawaban: D. bertambah dan berkurangnya penduduk

3.Perhatikan data Samudra berikut ini:

1. Atlantik

2. Pasifik

3. Hindia

4. Arktik

Dari data di atas secara geografis samudra yang membatasi wilayah benua Amerika bagian utara ditunjukkan pada nomor...

A. 3

B. 4

C. 1

D. 2

Jawaban: B. 4

4. Benua terluas di permukaan bumi adalah....

a. Afrika

b. Amerika

c. Asia

d. Eropa

Jawaban: c. Asia

5. Penyebaran negara-negara maju sebagian besar terdapat di benua ....

a. Afrika dan Australia

b. Amerika dan Antartika

c. Asia dan Afrika

d. Australia dan Eropa

Jawaban: D. Australia dan Eropa

6. Perang Asia Timur Raya ditandai dengan

a. Pengeboman kota Hiroshima dan Nagasaki oleh tentara sekutu

b. Pendudukan tentara Jepang di wilayah Nusantara

c. Direbutnya Kepulauan Solomon dari tangan Inggris oleh tentara Jepang

d. Penyerbuan tentara Jepang ke Pearl Harbour di Hawaii Amerika Serikat

Jawaban: d. Penyerbuan tentara Jepang ke Pearl Harbour di Hawaii Amerika Serikat

7. Perubahan sosial budaya yang membawa pengaruh kecil terhadap kehidupan masyarakat adalah....

A. pemberontakan

B. perubahan gaya rambut

C. pembangunan

D. bencana alam

Jawaban: B. perubahan gaya rambut

8. Sikap masyarakat yang tidak mau menerima hal-hal baru dari luar seperti yang dilakukan oleh orang-orang tua yang konservatif karena trauma terhadap penjajahan adalah penghambat perubahan sosial budaya yang berupa....

A. sikap tradisional masyarakat

B. pendidikan yang terhambat

C. kepentingan yang tertanam dengan kuat

D. prasangka terhadap hal-hal baru

Jawaban: A. sikap tradisional masyarakat

9. Perhatikan data region Benua Amerika berikut ini:

1. Utara

2. Selatan

3. Barat

4. Timur

5. Tengah

Dari data di atas, pembagian region benua Amerika ditunjukkan pada nomor...

A. 2, 3, 4

B. 2, 3, 5

C. 1, 2, 3

D. 1, 2, 5

Jawaban: D. 1, 2, 5

10. Selat Dardanela merupakan salah satu batas pemisah antara....

a. Afrika dan Eropa

b. Afrika dan Asia

c. Asia dan Eropa

d. Eropa Barat dan Eropa Utara

Jawaban: c. Asia dan Eropa

11. Pada zaman kependudukan Jepang, kehidupan ekonomi rakyat Indonesia sangat menderita, hal ini disebabkan ....

a. Jepang menjalankan kebijakan politik Tanam Paksa atau Cultur Stelsel

b. Jepang melakukan monopoli perdagangan terutama rempah-rempah

c. Kebijakan ekonomi Jepang diprioritaskan hanya untuk kepentingan peperangan

d. Jepang melakukan Pelayaran Hongi untuk mengawasi sistem Tanam Paksa

Jawaban: c. Kebijakan ekonomi Jepang diprioritaskan hanya untuk kepentingan peperangan

12. Penyebab utama serangan Sekutu ke wilayah Surabaya pada tanggal 10 November 1945 adalah...

a. Belanda ingin menyerang kedudukan tentara Jepang yang bermarkas di kota Surabaya

b. Wilayah Surabaya dijadikan pusat pertahanan tentara Republik Indonesia

c. Terbunuhnya Jendral A.W.S. Mallaby oleh pejuang Indonesia

d. Tentara Indonesia membantu Jepang dalam perang melawan sekutu

Jawaban: c. Terbunuhnya Jendral A.W.S. Mallaby oleh pejuang Indonesia

13. Semua alat pembayaran yang dapat diterima dunia internasional, dinamakan ....

a. Kurs

b. Visa

c. Valuta asing

d. Devisa

Jawaban: d. Devisa

14. Perbandingan nilai mata uang asing dengan mata uang suatu negara dinamakan ...

a. Devisa

b. Money changer

c. Kurs

d. Kuota

Jawaban: c. Kurs

15. Contoh perubahan sosial yang terjadi di masyarakat adalah ...

a. Penggunaan HP dalam komunikasi antar warga masyarakat

b. Penggunaan sepeda motor dan bus untuk sarana transportasi

c. Petani mengganti tenaga hewan dengan traktor untuk menggarap sawah

d. Pandangan materi lebih tinggi kedudukannya dibanding keturunan

Jawaban: c. Petani mengganti tenaga hewan dengan traktor untuk menggarap sawah

Berikut ini contoh soal esay PAS IPS kelas 9 semester 1:

1. Mengapa masyarakat senantiasa mengalami perubahan sosial budaya?

Jawaban: Karena masyarakat cenderung mengikuti arus zaman, selain itu faktor perubahan jumlah penduduk suatu daerah atau negara juga ikut mempengaruhi perubahan sosial budaya lantaran adanya persaingan untuk mendapatkan kebutuhan tersebut dan terciptanya suatu konflik baru.

Globalisasi IPTEK dan masuknya budaya luar menjadi faktor yang mempengaruhi perubahan sosial budaya.

2. Bagaimana perubahan sosial budayanya jika suatu masyarakat menutup diri dari dunia luar?

Jawaban: Tentu kondisi masyarakat di daerah tersebut menjadi sulit berkembang dan terlambat karena merka masih berpegang teguh pada tradisi lama.

3. Sebutkan jenis iklim matahari di benua Amerika!

Jawaban: Benua Amerika memiliki iklim tropis, subtropis, sedang, dingin.

4. Mengapa di Jepang sering terjadi gempa bumi?

Jawaban: Di Jepang sering terjadi gempa bumi karena Jepang terletak pada daerah perbatasan antara lempeng benua Asia dan lempeng Samudra Pasifik.

5. Sebutkan tiga negara yang tergabung dalam Blok Fasis dalam Perang Dunia II!

Jawaban: Jerman, Italia, dan Jepang

6. Sebutkan fungsi asli dan fungsi turunan uang!

Jawaban:

Fungsi asli: sebagai alat tukar, sebagai alat satuan hitung

Fungsi turunan: sebagai alat pembayaran, sebagai alat penimbun dan pemindah kekayaan, sebagai alat untuk menabung, dan sebagai alat pendorong kegiatan ekonomi

Disclaimer:

1) Konten ini hanya pilihan dibuat untuk membantu orang tua membimbing anak di tingkat SMP dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban dan bukan hanya hasil akhirnya.
2) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban lebih baik.
3) Jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh kak Gilang Rafiqa Sari, S.Pd alumni Universitas Negeri Malang
4) Artikel contoh soal dan jawaban PAS/UAS IPS Kelas 9 SMP ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Iksan

Sumber: Buku Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x