Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP Halaman 108, Kegiatan 4.4: Analisa Jenis-Jenis Puisi

- 30 November 2022, 13:59 WIB
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP halaman 108, Kegiatan 4.4
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 SMP halaman 108, Kegiatan 4.4 /Buku Kemendikbud

MALANG TERKINI – Berikut artikel kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 8 SMP halaman 108 pada poin kegiatan 4.4.

Pada pembahasan kali ini kakak akan mengulas tentang kunci jawaban Bahasa Indonesia di halaman 108 tentang analisa jenis-jenis puisi.

Sebelum melihat kunci jawaban, alangkah baiknya adik-adik mengerjakan mandiri terlebih dahulu soal Bahasa Indonesia di halaman 108 kegiatan 4.4 sesuai dengan kemampuannya.

Baca Juga: Contoh Soal PAS UAS Bahasa Indonesia Kelas 7 Semester 1 Tahun Ajaran 2022 Lengkap beserta Kunci Jawaban

Harap diingat, kunci jawaban yang tertera dalam artikel ini tidak sepenuhnya benar. Jadi, adik-adik bisa meneliti dan menambahkan jawaban sesuai dengan pengetahuan yang dimiliki.

Diharapkan dengan adanya kunci jawaban ini dapat membantu adik-adik dalam mengerjakan soal Bahasa Indonesia dan bermanfaat dalam proses pembelajaran.

Berikut kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 8 halaman 108, Kegiatan 4.4:

Soal
1. Berdasarkan cara pengungkapannya, termasuk ke dalam jenis apakah puisi-puisi di bawah ini?
2. Sajikanlah pendapat-pendapatmu itu ke dalam format laporan seperti berikut. Buatlah laporan dalam kertas manila, postit, dan kertas sejenis lainnya. Kerjakanlah bersama kelompokmu!

Baca Juga: 30 Contoh Soal Beserta Kunci Jawaban UAS Kelas 5 SD Semester 1 Terbaru Tahun 2022

Puisi I
Peristiwa Pagi tadi karya Sapardi Djoko Damono (1983)

Pagi tadi seorang sopir oplet bercerita kepada tukang warung tentang lelaki yang terlanggar motor waktu menyeberang.

Siang tadi pesuruh kantor bercerita kepada tukang warung tentang sahabatmu yang terlanggar motor waktu menyeberang, membentur aspal, lalu beramai-ramai diangkat ke tepi jalan.

Sore tadi tukang warung bercerita kepadamu tentang aku yang terlanggar motor waktu menyeberang, membentur aspal

Lalu diangkat beramai-ramai ke tepi jalan dan menunggu setengah jam sebelum dijemput ambulans dan meninggal sesampai di rumah sakit. Malam ini kau ingin sekali bercerita padaku tentang peristiwa itu.

JAWABAN
Jenis: Puisi lirik tentang Elegi
Alasan: Karena Puisi Peristiwa Tadi Pagi termasuk jenis Elegi. Hal tersebut dapat dilihat ketika penyair menceritakan peristiwa duka yang ia temui di pagi hari.

Baca Juga: 25 Contoh Soal UAS PAS IPA Kimia Kelas 12 SMA Semester 1 2022/2023 Lengkap Kunci Jawaban

Puisi II
Tengadah ke Bintang-bintang karya Dr. Ir. Jujun S. Surjasumantri (1970)

Berilah hamba kearifan
0, Tuhan!

Seperti sebuah teropong bintang: tinggi mengatas galaksi, rendah hati di atas bumi.

Bukanlah manfaat pengetahuan Penggali hakikat kehidupan Lewat mikroskop Lewat teleskop
Bimbinglah si goblok dalam menemukan Sebuah ujud maknawi dalam kenisbian sekarang

JAWABAN
Jenis: Puisi deskriptif tentang Satire
Alasan: Karena puisi Tengadah ke Bintang-bintang termasuk jenis satire. Hal tersebut dapat dilihat ketika penyair coba untuk mengungkapkan perasaan kecewa dengan cara merendahkan dirinya.

Baca Juga: Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban PAS UAS Matematika Kelas 7 Semester 1

Puisi III
Peninjauan Nuklir karya Eka Budijanta (1983)

Kalau engkau ada waktu, cobalah tinjau hatiku akan kutunjukkan padang-padang cinta di sana telah menjadi daerah terlarang

Tempat roket dan peluru kendali diuji coba dunia telah mengajariku mempertahankan diri Dengan bom hidrogen, berbagai radar dan amunisi petani-petani yang miskin semakin tersingkir di sana

Nelayan-nelayan sakit, keracunan lautnya burung-burung satu per satu meledak di udara dihatiku air jadi mahal, cinta harus diimpor

Perundingan macet dan kemarau terlalu panjang sekarang coba proles lancarkan boikot dan sanksi

Mogok Lah makan, pasang topeng tengkorak, hafalkan yel-yel lalu sambil bergandeng tangan, masuklah ke hatiku

Selagi pintunya terbuka. Nyanyikan lagu apa saja siapa tahu ladang dan kotaku kembali berbunga. Anak-anak menari dan pelangi ikut menyala membakar segala benci dan dendam curiga

JAWABAN
Jenis: Puisi deskriptif tentang kritik sosial
Alasan: Karena puisi Peninjauan Nuklir termasuk kritik sosial. Hal ini tersebut dapat diketahui bagaimana penyair mengkritik peninjauan nuklir yang merugikan banyak masyarakat kelas bawah.

Demikianlah pembahasan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 8 SMP halaman 108 kegiatan 4.4. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk adik-adik dalam mencari ilmu.

Baca Juga: Bank Soal PAS Matematika Kelas 8 Semester 1 Termasuk Kunci Jawaban dan Pembahasan

Disclaimer:

1) Konten ini hanya pilihan dibuat untuk membantu orang tua membimbing anak di tingkat SMP dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban dan bukan hanya hasil akhirnya.

2) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban lebih baik.

3) Jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh kak Gilang Rafiqa Sari, S.Pd alumni Universitas Negeri Malang

4) Artikel kunci jawaban SMP Kelas 8 SMP ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x