Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 126 dan 127, Pertanyaan Telaah Teks Diskusi

- 6 Januari 2023, 08:31 WIB
Kunci jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 126 dan 127.
Kunci jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 126 dan 127. /Pixabay/NWimagesbySabrinaEickhoff /396 images.

MALANG TERKINI - Pada buku teks Bahasa Indonesia Kelas 9 halaman 126 dan 127 terdapat pertanyaan telaah tentang teks diskusi yang membutuhkan kunci jawaban.

Adik-adik Kelas 9 dapat menggunakan pembahasan kunci jawaban ini untuk menyelesaikan tugas Pertanyaan Telaah Bahasa Indonesia Kelas 9 halaman 126 dan 127 tersebut.

Selain itu, kunci jawaban ini dibuat untuk membantu orang tua pada saat mendampingi putra-putrinya ketika belajar Bahasa Indonesia Kelas 9 halaman 126 dan 127.

Baca Juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP Halaman 118 Kurikulum 2013

Nah, untuk adik-adik silahkan pelajari terlebih dahulu materi yang ada di dalam buku teks Kemendikbud agar lebih mudah menyelesaikan tugas Pertanyaan Telaah.

Jika adik-adik mengalami kesulitan dalam mengerjakan soal-soal halaman 126 dan 127, silahkan menggunakan kunci jawaban ini sebagai alternatif jawaban.

Tapi ingat, kunci jawaban ini hanya sekedar bantuan, bukan untuk dijadikan acuan kebenaran jawaban. Silahkan adik-adik mengembangkan jawaban.

Berikut kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 9 halaman 126 dan 127 pada tugas Pertanyaan Telaah tentang teks diskusi daur ulang untuk gaya hidup hijau.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 27 Semester 2, Ayo Kita Selesaikan Soal Latihan Gaya Lorentz

Pertanyaan Telaah Bahasa Indonesia

1. Selain judul di atas, coba buat judul lain yang lebih menarik menurutmu!

Jawab:
Lindungi Masa Depan dengan Daur Ulang

2. Apa tujuan pendahuluan dalam teks diskusi ini?

Jawab:
Tujuan pendahuluan dalam teks diskusi adalah untuk menentukan topik diskusi yang lebih fokus dengan pernyataan sudut pandang yang lebih sempit dan berbeda.

3. Apakah menurutmu pendahuluan ini sudah efektif? Jelaskan mengapa!

Jawab:
Pendahuluan ini sudah efektif.
Sudah efektif karena mengemukakan isu masalah sebagai bahan diskusi bersama untuk disepakati bersama.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 201 Semester 2, Makna Proklamasi Bagi Kehidupan Bangsa Indonesia

4. Tahukah kamu mengapa kata hijau ditulis dalam tanda kutip ”hijau”? Jelaskan mengapa!

Jawab:
Karena kata "hijau" yang dirangkai dengan kata gaya hidup memiliki makna lain, bukan hijau sebagai warna, tetapi "hijau" yang mengandung makna sehat, bersih, lestari, dan hal positif lain terkait dengan lingkungan sekitar.

5. Bagaimana teks diskusi ini disusun?

Jawab:
Teks diskusi tersebut disusun dengan memperhatikan struktur penyusunan yang baik, terdiri dari sebagai berikut:

a. Satu paragraf pendahuluan
b. Tiga paragraf yang dibuat dari dua gagasan utama yang disertai dengan bukti dan alasan pendukung.
c. Dua paragraf yang dibuat dari satu gagasan utama dengan sudut pandang lain, disertai bukti dan alasan pendukung
d. Satu paragraf kesimpulan

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 213-214 Semester 2, Aktivitas Individu Biografi Tokoh Proklamasi Kemerdekaan

6. Bagaimana teks beralih dari satu sudut pandang ke sudut pandang yang lain?

Jawab:
Teks beralih dari satu sudut pandang ke sudut pandang yang lain berdasarkan bukti dan alasan yang memiliki sudut pandang berbeda.

7. Bagaimana simpulan berkaitan dengan bagian teks lainnya (isi dan pendahuluan)?

Jawab:
Simpulan merupakan kesepakatan pemahaman dari keseluruhan teks diskusi, sehingga tujuan atau pesan utama dari teks diskusi benar-benar tersampaikan.

Pertanyaan Telaah Bahasa Indonesia

8. Apa bagian paling efektif dari simpulan? Mengapa?

Jawab:
Gagasan utama atau pokok pikiran, karena gagasan utama atau pokok pikiran adalah pesan yang harus tersampaikan sebagai tujuan teks diskusi.


9. Diskusi menggunakan kata-kata untuk meyakinkan pembaca agar setuju dengan pandangan mereka. Beberapa kata persuasif yang digunakan dalam teks ini adalah tidak mudah, berpikiran sempit. Coba temukan yang lainnya!

Jawab:
Kata persuasif lainnya: diharapkan, bergaya, melindungi, memikirkan serius, membuang-buang waktu.

Baca Juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Semester 2 Halaman 194-196, Uji Pemahaman Materi Pilihan Ganda dan Esai

10. Diskusi menggunakan kata-kata untuk menghubungkan gagasan dalam satu paragraf dan hubungan gagasan antar-paragraf. Beberapa kata hubung yang digunakan dalam teks adalah namun, ditambahkan, pada saat yang sama. Dapatkah kamu temukan yang lainnya?

Jawab:
Kata hubung lainnya: pada setiap kesempatan, bahwa, bahkan, sementara, sayangnya.

11. Pungtuasi (tanda baca) sangat penting dalam setiap jenis tulisan. Apa perbedaan jenis pungtuasi yang digunakan dalam teks ini? Tuliskan kembali contoh setiap jenis itu!

Jawab:
Pungtuasi memiliki fungsi berbeda untuk menyampaikan maksud dengan intonasi baca yang baik.

Tanda baca dalam teks tersebut adalah: tanda titik, tanda kutip, tanda tanya, tanda koma, tanda kurung, dan tanda titik koma.

12. Apakah teks diskusi ini efektif? Jelaskan mengapa!

Jawab:
Teks diskusi tersebut efektif, karena setiap paragraf dibuat dari gagasan utama yang disertai dengan bukti dan alasan pendukung, demikian juga dengan sudut pandang lain.

Baca Juga: Update! Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 149-150, Uji Kompetensi Pilihan Ganda dan Esai

13. Kata-kata yang perlu dicermati (cari maknanya dalam kamus, kamus istilah bidang ilmu, atau ensiklopedia) adalah gaya hidup hijau, daur ulang, limbah B3, organik, nonorganik, kampung wisata, bonus.

Jawab:
Gaya hidup: Perubahan kebutuhan sekunder manusia menyesuaikan dengan zaman atau keinginan seseorang.

Daur ulang: Proses mengubah bahan limbah menjadi bahan dan benda baru.

Limbah B3: Sisa usaha dan atau kegiatan yang mengandung Bahan Berbahaya dan Beracun.

Organik: Berkaitan dengan zat yang berasal dari makhluk hidup, berhubungan dengan organisme hidup, tanpa bahan kimia sintetis.

Nonorganik: atau Anorganik adalah mengenai atau terdiri atas benda selain manusia, tumbuhan, dan hewan (benda tak hidup).

Kampung wisata: kampung yang dijadikan tempat wisata karena daya tarik yang dimilikinya.

Bonus: upah tambahan yang diberikan diluar gaji pokok.

Demikianlah adik-adik, kunci jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 halaman 126 dan 127 pada tugas Pertanyaan Telaah tentang daur ulang.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKn Kelas 9 SMP Halaman 98 Tugas Mandiri 4.1: Lakukan Evaluasi Diri Membina Persatuan Kesatuan

Semoga kunci jawaban ini dapat meningkatkan semangat belajar adik-adik. Artikel ini ditulis oleh alumni Universitas Terbuka Negeri, Agung Wiyono, S.pd.

Disclaimer:

1) Konten ini hanya pilihan, dibuat untuk membantu orang tua membimbing anak di tingkat SMP/MTs dalam belajar, selayaknya dijelaskan proses penemuan jawaban dan bukan hanya hasil akhirnya.
2) Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua dapat mengeksplorasi jawaban lebih baik.
3) Jawaban ini telah diverifikasi dan disetujui oleh kak Gilang Rafiqa Sari, S.Pd alumni Universitas Negeri Malang
4) Artikel kunci jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 SMP/MTs ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban karena tidak menutup kemungkinan ada eksplorasi jawaban lainnya.***

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah