5 Perbedaan Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif

- 21 September 2021, 18:47 WIB
Ilustrasi: Perbedaan penelitian kuantitatif dan kualitatif
Ilustrasi: Perbedaan penelitian kuantitatif dan kualitatif /Pixabay/felixioncool/

1. Identifikasi Masalah

Pada penentuan rumusan masalah, metode kuantitatif menggambarkannya dalam bentuk hubungan antar variabel, sebab akibat, perbandingan, atau asosiatif.

Sedangkan penelitian kualitatif masalah dirumuskan secara luas dan umum. Baru saat akan wawancara pertanyaannya lebih spesifik. Peneliti yang menggunakan kualitatif, akan mencari berbagai sumber yang berkaitan dengan rumusan masalahnya.

2. Tinjauan Pustaka

Penelitian Kuantitatif begitu menekankan pada teori sejak pertama kali. Sebab hal ini menjadi dasar teori sejak awal. Untuk menentukan variabel, hipotesis, dan instrumen penelitian.

Sedangkan kualitatif, teori di awal sekadar  pijakan pertama. Namun yang paling penting ada di akhir penelitian.

Baca Juga: Mengenal Lebih Jauh Al Kindi, Ilmuwan Muslim Ahli Kedokteran

3. Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian kuantitatif umumnya sempit dan terukur. Responden yang digunakan pun banyak, semakin banyak malah lebih bagus.

Terkadang penelitian kuanitatif digunakan untuk menguji teori. menunjukkan relasi antar variabel, dan mencari generalisasi.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x