Silsilah Gus Baha, Sosok Kyai Muda Didukung Masyarakat Gantikan KH Said Aqil Siradj Jadi Ketum PBNU

- 9 Oktober 2021, 09:36 WIB
Gus Baha sedang menerima nasehat dari guru Mbah Maimoen Zubair
Gus Baha sedang menerima nasehat dari guru Mbah Maimoen Zubair /Tangkap layar/Instagram/@santrigusbaha

Berikut silsilah lengkap Gus Baha yang merupakan ulama khasrismatik dan ahli tafsir Alquran.

Silsilah keluarga

Gus Baha memiliki nama lengkap KH Ahmad Bahauddin Nursalim yang merupakan putra kyai kondang KH Nursalim yang memiliki silsilah ahli Alquran.

Ayahanda Gus Baha merupakan teman dekat KH Hamim Jazuli alias Gus Miek yang turut membuat majlis taklim keliling bernama Jantiko.

Baca Juga: Maulid Nabi Muhammad: Meneladani Semangat Nabi Menghadapi Perubahan Peradaban

Jantiko atau singkatan dari Jamaah Anti Koler adalah gerakan semaan Alquran dengan cara keliling untuk mengajari masyarakat berdzikir dan membaca Alquran.

Selain itu, ayahanda Gus Baha memang merupakan keturunan ulama tersohor sebagai ahli Alquran yang berguru pada KH Arwani al-Hafidz Kudus serta KH. Abdullah Salam al-Hafidz Kajen Pati.

Sementara silsilah dari Ibu, Gus Baha merupakan keturunan keluarga ulama besar Pondok Pesantren Lasem.

Ibu Gus Baha merupakan keturunan Syeh Abdurrahman Basyaiban atau dikenal oleh masyarakat sebagai Mbah Sambu yang merupakan wali penyebar Islam di Lasem, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah.

Baca Juga: Penjelasan Gus Baha Tentang Mana yang Harus Didahulukan, Sholat Berjamaah atau Kerja?

Halaman:

Editor: Muhammad Isnan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah