WASPADA! Ini 5 Ciri Pasanganmu Seorang Psikopat

- 21 Mei 2022, 10:31 WIB
Ilustrasi: 5 Tanda Pasangan Anda Diam-diam Seorang Psikopat, Salah Satunya Playing Victim
Ilustrasi: 5 Tanda Pasangan Anda Diam-diam Seorang Psikopat, Salah Satunya Playing Victim /PEXELS/Pablo Ezequiel Nieva

MALANG TERKINI - Dalam sebuah hubungan tentu tetap ada rahasia satu sama lain, namun bagaimana jika dia adalah seorang psikopat?

Apakah kamu yakin pasanganmu bukanlah seorang psikopat atau kamu telah menaruh curiga dengan beberapa sifatnya yang aneh?

Artikel ini akan mengupas tuntas bagaimana ciri-ciri seorang psikopat.

Baca Juga: Ciri-ciri Orang yang Dicintai atau Disukai oleh Jin, Salah Satunya Sering Bermimpi Melihat Lawan Jenis

Sayangnya, para psikopat terlalu pintar menyembunyikan kejahatannya dan seringkali adalah seorang yang disukai oleh banyak orang.

Para psikopat akan berusaha semaksimal mungkin untuk menutupi siapa dirinya sebenarnya, bahkan jika hubungan kalian sudah bertahun-tahun lamanya.

Lalu bagaimanakah ciri dari seorang psikopat yang mungkin saja ia adalah pasanganmu?

Baca Juga: Kenali Ciri-ciri Stres Setelah Libur Panjang dan Tips Cara Mengatasinya

Dilansir dari PikiranRakyat-Tasikmalaya.com "5 Tanda Pasangan Anda Diam-diam Seorang Psikopat, Salah Satunya Playing Victim", inilah cirinya.

1. Dia pandai memanipulasi dirimu

Salah satu taktik favorit seorang psikopat adalah, membuat pasangannya meragukan dirinya sendiri.

Seperti ketika dia ketahuan selingkuh, justru pria tersebut akan mulai menuduh Anda dengan alasan ‘protektif berlebihan’.

Baca Juga: 10 Ciri-ciri Orang Tua Hebat dalam Membesarkan dan mendidik Anak

2. Playing victim

Dia selalu memerlihatkan seolah-olah dialah yang paling tersiksa, teraniaya, dan selalu menjadi korban.

Singkatnya, dia selalu menyalahkan orang lain atas masalah hidupnya.

3. Anda hidup dengan rasa bersalah yang terus menerus

Kondisi emosional psikopat memang benar-benar sulit untuk diprediksi.

Emosinya bisa meledak kapan saja, dan Anda sebagai pasangannya tidak memiliki kesempatan untuk memahami dirinya bahkan justru diri Anda terus-menerus merasa bersalah.

Baca Juga: Primbon Jawa: Ini Ciri-ciri Wajah Wanita yang Gampang Selingkuh, Nomer 2 Sedang Menyimpan Rahasia!

4. Dia kerap kali mempermalukan Anda

Seorang psikopat selalu mengambil kendali penuh atas pasangannya.

Dia bahkan berhasil menghancurkan harga diri kekasihnya, sehingga sang wanita sangat bergantung kepadanya.

5. Diri Anda merasa terisolasi

Seorang psikopat akan melarang Anda sebagai kekasihnya, untuk melihat atau bertemu dengan teman-teman Anda.

Hingga akhirnya dia selalu berusaha meyakinkan Anda bahwa apa yang dilakukannya semata-mata karena dia mencintai Anda.

Oleh karena itu, tidak mengherankan apabila saat menjalin kasih dengannya, Anda mulai kehilangan semua teman-teman Anda.

Baca Juga: 6 Tanda Kematian Menurut Islam: Seseorang dengan Ciri Ini akan Meninggal Dunia dalam Hitungan Hari?

Jika Anda menemukan salah satu apalagi kelima ciri tersebut, sebaiknya Anda segera menghindari atau bahkan menjauhinya.

Psikopat merupakan penyakit mental yang sangat serius, dan hal itu akan berdampak buruk baik secara fisik maupun moral kepada pasangannya.

Catatan: Materi dalam artikel ini hanya lah informasi dan tidak menggantikan saran dari spesialis seperti psikolog atau psikiater.

Itulah ciri 5 ciri pasanganmu adalah seorang psikopat.*** (PR Tasikmalaya/Saniatu Aini)

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: PR Tasikmalaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah