Resep Spicy Chicken Wings Krispi ala Korea dengan Bumbu Sederhana, Bikin Nambah Terus

- 10 Desember 2022, 16:15 WIB
Resep spicy chicken wings krispi ala Korea
Resep spicy chicken wings krispi ala Korea /Pexels/Meraj Kazi

MALANG TERKINI – Kuliner ala Korea memang belakangan ini tengah booming. Salah satu yang banyak disukai adalah spicy chicken wings krispi.

Terbuat dari bahan sayap ayam, menu ini menawarkan cita rasa gurih sekaligus pedas yang memberikan sensasi tersendiri bagi penggemar makanan Korea.

Untuk menikmatinya, Anda tak perlu ke restoran ala Korea. Karena dengan resep spicy chicken wings crispy ini, siapa pun dapat membuatnya di rumah.

Bahan-bahan yang dibutuhkan pun sangat sederhana dan mudah didapatkan. Apalagi untuk mengolahnya pun tidak memerlukan banyak waktu.

Baca Juga: Resep Seblak Cocol Viral di TikTok, Pedas Gurih Nagih

Menu lezat ini dapat dinikmati saat santai, maupun sebagai sajian ketika acara-acara besar, seperti Natal dan Tahun Baru.

Yuk, langsung saja cek resep spicy chicken wings krispi ala Korea, seperti yang dirangkum MALANG TERKINI berikut ini:

Resep Spicy Chicken Wings Krispi ala Korea

Bahan-Bahan:

Baca Juga: Resep Kimbab Nasi Gulung Korea, Ide Bisnis Masa Kini: Simple, Enak dan Terjangkau

  • 250 gram sayap ayam
  • 1 sdm minyak zaitun
  • 70 gram tepung terigu
  • 2 sdt lada bubuk
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt cabai bubuk
  • 1 sdm bawang putih bubuk

Baca Juga: Resep Kimchi Homemade Ala Korea: Enak dan Simple

Bahan-Bahan Saus:

  • 2 sdm menteg, untuk menumis
  • 4 sdm saus tomat
  • 5 sdm saus sambal
  • 3 sdm madu
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdm tepung maizena

Baca Juga: Resep Tahu Tempe Bacem Praktis dan Mudah dengan Air Kelapa, Dijamin Nagih!

Cara Membuat:

1. Pertama-tama cuci bersih sayap ayam dengan air mengalir. Tiriskan dan keringkan. Beri minyak zaitun. Sisihkan.

2. Kemudian, siapkan adonan tepung. Campur tepung terigu, lada, garam, cabai dan bawang putih. Aduk sampai merata.

3. Balurkan sayap ayam yang telah diberi olive oil ke adonan tepung. Pastikan semua bagian sayap ayam tertutup adonan tepung.

Baca Juga: Resep Chicken Katsu Mudah dan Lezat, Cocok Sebagai Ide Bisnis Makanan Kekinian untuk Jualan

4. Panaskan minyak goreng di atas api sedang. Setelah minyak cukup panas, goreng sayap ayam hingga kulit berwarna kuning kecoklatan.

5. Sementara itu, siapkan saus. Campur semua bahan saus dan aduk sampai merata.

6. Jika sayap ayam sudah setengah matang, angkat dan tiriskan. Panaskan mentega hingga meleleh, lalu masukkan saus ke dalam wajan dan masak sebentar. Aduk rata.

7. Masukkan sayap ayam dan aduk sampai semuanya tertutup saus.

Baca Juga: Resep Ayam Pongteh, Olahan Ayam Simple Dan Enak, Kalian Wajib Tahu

8. Masak kembali hingga bumbu meresap sempurna ke dalam daging ayam. Angkat dan sajikan dengan mayones.

Itulah resep simple untuk membuat spicy chicken wings krispi ala Korea yang dijamin rasanya bikin pengen nambah terus.***

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x