7 Tempat Wisata Kota Tua Jakarta yang Menarik dan Menyimpan Sejarah

- 17 Februari 2023, 16:26 WIB
7 tempat wisata di Kota Tua Jakarta yang wajib dikunjungi
7 tempat wisata di Kota Tua Jakarta yang wajib dikunjungi //Instagram/@swakipras

6. Kawasan Kali Besar

Tempat wisata Kota Tua yang bisa dikunjungi lainnya adalah Kali Besar. Kawasan ini sekarang sudah didesain secara modern dan ditata rapi seperti sungai Cheonggyecheon yang ada di Seoul, Korea Selatan.

Di sini terdapat juga taman dan pedestrian terapung yang bisa dijadikan latar berfoto, atau sebatas duduk santai menikmati suasana di Kota Tua.

7. Café Batavia

Baca Juga: Virgo and The Sparklings akan Diadaptasi jadi Drama Korea

Setelah lelah berkeliling mengunjungi spot yang ada di Kota Tua, pengunjung dapat mampir ke Café Batavia. Letak café ini berada di Jalan Pintu Besar Utama Nomor 14 dan sudah berdiri sejak tahun 1993 silam.

Pengunjung akan dimanjakan dengan nuansa café zaman kolonial Belanda yang begitu antik dan unik. Tidak heran jika Café Batavia menjadi salah satu café populer di Jakarta.

Berbagai macam menu siap memanjakan lidah pengunjung, mulai dari western food hingga masakan Indonesia. Dengan suasana klasik yang khas, café ini akan memberikan suasana romantis yang cocok dijadikan tempat kencan bersama pasangan.

Itulah 7 tempat wisata yang bisa dikunjungi selama di Kota Tua Jakarta. Semoga bermanfaat!***

Halaman:

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x