8 Tips Penting Persiapkan Mudik Lebaran Ketika Membawa Si Kecil

- 9 April 2023, 13:31 WIB
Ilustrasi. Tips mudik Lebaran membawa anak kecil
Ilustrasi. Tips mudik Lebaran membawa anak kecil ///Freepik/Image by Freepik

MALANG TERKINI – Tips dalam artikel ini akan sangat membantu ketika memiliki rencana untuk melakukan perjalanan mudik bersama anak.

Mudik merupakan sebuah tradisi yang banyak dilakukan di Indonesia, khususnya saat perayaan hari Idul Fitri. Kemacetan besar-besaran selama perjalanan mudik, menuntut para pemudik untuk memiliki kesabaran serta trik khusus, agar ritual mudik dapat berjalan lancar dan terasa menyenangkan.

Terlebih jika berencana melakukan perjalanan dengan membawa anak, terutama balita, akan memiliki tantangan tersendiri.

Baca Juga: Rumah Abah Jajang yang Viral di Mana? Ridwan Kamil Sebut Curug Citambur Cianjur Salah Satu Air Terjun Terbaik

Dilansir Malang Terkini dari berbagai sumber, berikut adalah 8 tips untuk membantu mempersiapkan perjalanan mudik dengan anak kecil.

Tips aman dan nyaman mudik Lebaran bersama anak

1. Periksa kesehatan anak

Sebelum melakukan perjalanan mudik, ada baiknya melakukan pemeriksaan kesehatan si kecil terlebih dahulu. Tidak ada salahnya untuk meminta pendapat dari dokter spesialis anak terpercaya. Jika ada indikasi kondisi kesehatan yang kurang baik, ada baiknya mempertimbangkan kembali jadwal mudik.

2. Pastikan kendaraan aman dan nyaman selama perjalanan

Baca Juga: China Dianggap Bertanggung Jawab COVID-19, Pejabat Kesehatan China Kecam WHO

Sebelum memulai perjalanan, pastikan kendaraan dalam kondisi baik dan aman untuk digunakan. Periksa mesin, rem, spion, lampu, dan semua perlengkapan lainnya di dalam kendaraan. Selain itu, pastikan kendaraan tersebut nyaman untuk anak-anak, seperti fitur AC, tempat duduk, dan lain-lain.

3. Pastikan membawa makanan dan minuman dalam jumlah yang cukup

Sediakan makanan dan minuman yang cukup untuk semua anggota keluarga, terutama anak-anak. Selain sebagai pencegah lapar dan dahaga selama perjalanan, makanan dan minuman juga bisa menjadi hiburan bagi anak-anak. Pilihlah makanan yang praktis dan mudah dimakan, dan hindari makanan yang dapat memicu mual atau muntah.

4. Jangan lupa membawa kotak obat

Pastikan untuk mengemas peralatan keamanan dan kenyamanan untuk seluruh keluarga. Misalnya, membawa obat-obatan yang diperlukan seperti obat sakit kepala, obat anti mabuk, minyak angin dan lain-lain.

Baca Juga: Pola Asuh dengan Hukuman dan Disiplin Keras Tingkatkan Risiko Penyakit Mental pada Anak

5. Mengemas pakaian yang cukup

Bawalah pakaian yang cukup untuk seluruh keluarga. Pilih pakaian yang nyaman dan sesuai cuaca di kota tujuan. Selain itu, jangan lupa mengemas pakaian cadangan, terutama untuk anak-anak yang mungkin sering buang air kecil atau muntah. Pisahkan juga pakaian tersendiri, khusus untuk anak-anak.

6. Bawa jaket dan selimut

Jangan sampai lupa untuk membawa jaket, sweater atau selimut. Hal ini penting terutama saat perjalanan mudik dengan jarak yang cukup jauh. Baik bepergian dengan mobil pribadi maupun kendaraan umum, membawa pakaian yang membuat si kecil tetap hangat sangat diperlukan.

7. Bawa mainan

Membawa mainan favorit anak dapat membantu menenangkan mereka selama perjalanan mudik. Ambil mainan yang mudah dibawa, dan pastikan mainan tersebut adalah benar-benar favorit mereka, karena biasanya jauh dari mainan favorit akan mudah membuat anak kecil rewel.

Baca Juga: Ahli Mengatakan Orang Cenderung Hapus Ingatan Pandemi Covid-19, Apakah Efek Traumatis?

8. Pelajari cara memberikan pertolongan pertama

Pelajari tentang cara memberikan pertolongan pertama. Mulai dari cara menangani luka terbuka, cara meredakan bayi tersedak, hingga cara memijat lembut, agar tetap tenang jika bayi atau balita tiba-tiba terluka dan dapat segera memberikan respon yang diperlukan.

Itulah delapan tips penting untuk persiapan perjalanan mudik Lebaran bersama anak, agar dapat membantu memastikan keamanan dan kenyamanan selama perjalanan. Mempersiapkan diri secara menyeluruh dan mengutamakan keselamatan, akan mempermudah perjalanan mudik hingga sampai di tempat tujuan.***

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x