Kota Malang, Daya Tarik Wisatawan dan Surga Bagi Para Pecinta Kopi

- 25 November 2021, 17:24 WIB
Ilustrasi - Warung kopi yang cukup menjamur di Kota Malang jadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan
Ilustrasi - Warung kopi yang cukup menjamur di Kota Malang jadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan /Pixabay/Geoff Gill

 

MALANG TERKINI - Berbicara tentang Malang, tentu akan terbesit satu pandangan tentang kota metropolitan yang kaya dengan destinasi wisata. Kota yang dikelilingi pegunungan dari empat sisi, bercuaca sejuk serta terkenal dengan masyarakatnya yang ramah dan njawani.

Malang adalah salah satu kota yang menjadi rujukan wisata sampai saat ini. Mulai wisatawan lokal hingga turis dari mancanegara. Wisata di Kota ini beragam, mulai wisata alam, wisata konvensional, serta wisata modern.

Malang juga dikenal sebagai satu kota dengan taraf pendidikan masyarakatnya yang tinggi. Kampus-kampus beken berjejer di sini. Maka wajar kalau banyak kawula muda serta para perantau yang kemudian jatuh cinta pada kota ini.

Baca Juga: Objek Wisata di Malang Tetap Beroperasi Meski Tanpa Aplikasi PeduliLindungi

Bagi para pelaku ekonomi dan bisnis, Malang juga bisa dikatakan sebagai kota yang sexy untuk mengembangkan suatu usaha. Semua usaha akan berkesempatan berkembang di sini. Mulai fashion, jasa, food and beverage, termasuk juga usaha warung kopi.

Setiap tahun tidak kurang dari 5000 perantau akan datang ke Malang. mayoritas adalah pelajar yang akan melanjutkan study ke jenjang perkuliahan. Ini adalah satu faktor utama menjamurnya usaha usaha kecil yang muncul di Malang.

Sebuah riset melaporkan, pada tahun 2020 setidaknya terdapat 77 warung kopi di Lowokwaru. Satu kecamatan di kota Malang. Ingat, satu kecamatan. Sementara di Malang sendiri terdapat 5 kecamatan. Konsep usahanya beragam, mulai kedai kopi kecil-kecilan sampai warung kopi yang berkonsep kafe.

Baca Juga: Cafe di Malang dengan Desain yang Unik dan Instagramable, Cocok untuk Berwisata

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x