Atasi Keluhan, Sinergitas TNI Polri dan Warga Kerjabakti Tambal Jalan Berlubang di Lowokwaru dan Kedungkandang

- 15 Februari 2023, 18:15 WIB
Tentara, Polisi dan warga memperbaiki jalan di daerah Jembatan Tunggulmas, dan Jalan Raya Ki Ageng Gribig
Tentara, Polisi dan warga memperbaiki jalan di daerah Jembatan Tunggulmas, dan Jalan Raya Ki Ageng Gribig /Polres

MALANG TERKINI – Saat Jumat Curhat, warga Kecamatan Lowokwaru dan Kedungkandang mengeluhkan adanya jalan berlubang di wilayahnya.

Lubang tersebut menyebabkan sering terjadi kecelakaan lalu lintas sehingga banyak warga merasakan tidak aman saat melalui daerah tersebut.

Menjawab keluhan itu, Kombes Pol Budi Hermanto, Kapolresta Malang memerintahkan AKP Anton Widodo selaku Kapolsek Lowokwaru untuk segera melakukan pengecekan lokasi dan menindaklanjuti keluhan tersebut.

Baca Juga: Pengamanan Kota Malang: Apel Gabungan TNI Polri Tingkatkan Penjagaan Kamtibmas  

Lubang di Kecamatan Lowokwaru

Lokasi berlubang yang dimaksud berada di dekat pertigaan Jembatan Tunggulmas Kecamatan Lowokwaru Kota Malang.

Dengan dibantu oleh Tentara, Polri dan warga pun saling bahu membahu mengerjakan penutupan lubang dengan ukuran lumayan besar itu.

Tak mengherankan jika sering terjadi kecelakaan di daerah itu karena daerah ini tergolong cukup ramai dilewati berbagai kendaraan dan lubang yang hampir di tengah jalan ini membuat pengendara kesulitan untuk menghindarinya.

Penambalan jalan berlubang yang dilaksanakan pada Selasa, 14 Februari 2022 ini tepatnya berada di Jalan Raya Tlogomas Kecamatan Lowokwaru.

Baca Juga: Biodata AKBP Bambang Kayun, Profil Perwira Polri Diduga Terima Suap dan Gratifikasi: Pendidikan, Karir 

Halaman:

Editor: Ratna Dwi Mayasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x