Perhatikan Baik-baik! Ini 4 Golongan yang Dilarang Suntik Vaksin COVID-19

21 Desember 2020, 19:41 WIB
ilustrasi Vaksin Covid /PIXABAY/Ri_Ya

MALANG TERKINI -  Penemuan virus corona menjadi kabar yang sangat membahagiakan semua orang. Tambah gembiranya lagi, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggratiskan vaksin COVID-19.

Dengan digratiskannya vaksin virus corona, seluruh masyarakat Indonesia akan mendapatkan vaksin corona secara gratis.

Jika rencana berjalan lancar, vaksinasi COVID-19 Indonesia akan berlangsung di awal tahun 2021. Ini menjadi kabar gembira, masyarakat tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk vaksin.

Baca Juga: Vaksin Covid-19 Gratis, Jokowi: Bagi Seluruh Masyarakat Secara Cuma-cuma Tanpa Kecuali

Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Semua Warga Indonesia Tidak Takut Disuntik Vaksin Covid-19

Namun yang perlu diketahui, ada kondisi tertentu seseorang tidak boleh diberi vaksin virus corona.

Tidak sesuai dengan Usia yang Dianjurkan

Berdasarkan ketentuan dari pemerintah, orang-orang yang akan mendapatkan vaksinasi COVID-19, adalah kelompok usia 18-59 tahun. Maka dari itulah, mereka yang tidak masuk kelompok usia tersebut, belum atau tidak boleh menerima vaksin.

Orang yang Sedang Sakit

Dilansir dari PMJnews.com, Pakar Iris Rengganis menyebutkan jika vaksin COVID-19 hanya diberikan untuk mereka yang berada dalam kondisi sehat. Sementara bagi yang sakit, harus terlebih dahulu sembuh terlebih dahulu.

Baca Juga: Yakinkan Vaksin Covid-19 Aman, Jokowi Tegaskan Jadi Penerima Pertama

Orang dengan Riwayat Autoimun

Pengurus Pusat Perhimpunan Alergi Imunologi Indonesia (PP Peralmuni), tidak menganjurkan vaksin corona pada mereka dengan riwayat autoimun seperti halnya SLE atau vaskulitis.

Penyakit imun sendiri merupakan kondisi di mana sistem kekebalan tubuh, immune system menyerang tubuh sendiri.

Memiliki Penyakit Penyerta

Selanjutnya, kelompok yang tidak boleh menggunakan vaksin ini adalah mereka yang memiliki penyakit penyerta seperti diabetes atau juga hipertensi. Maka dari itulah, sebelum melakukan vaksinasi menyeluruh, perlu dicek kondisinya terlebih dahulu. ***

Editor: Yuni Astutik

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler