Jayapura Banjir, 7 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia dan 500 Orang Mengungsi

7 Januari 2022, 17:31 WIB
ilustrasi - Banjir di Kota Jayapura, 7 orang meninggal dan 500 orang mengungsi /pixabay/Hermann/

MALANG TERKINI – Kota Jayapura dilanda banjir dan longsor sejak Kamis malam, 6 Januari 2022 sekitar pukul 22.00 WIT.

Beberapa distrik di Kota Jayapura yang terdampak banjir meliputi Distrik Jayapura Utara, Jayapura Selatan, Abepura, Heram dan Muara Tami.

Banjir di Kota Jayapura ini diakibatkan oleh curah hujan dengan intensitas tinggi di beberapa wilayah Jayapura.

Baca Juga: Banjir Lahar Dingin Semeru Akibatkan Jembatan Penghubung Desa Setempat Terputus

Banjir di Kota Jayapura ini mengakibatkan 7 orang meninggal dunia dan 500 orang mengungsi ke rumah kerabat terdekat, sebagaimana laporan BPBD.

Enam korban meninggal sudah dievakuasi, namun baru tiga orang yang bisa diidentifikasi. Tim Reaksi Cepat (TRC) Polda Papua membantu evakusi korban.

Sampai saat ini, BPBD masih Kota Jayapura terus melakukan evakuasi warga yang terjebak banjir menggunakan 3 perahu karet serta 1 truk untuk mengevakuasi warga yang terdampak terdampak longsor.

Dinas pekerjaan umum juga dikerahkan untuk membantu menangani wilayah yang terkena dampak banjir dengan menurunkan beberapa alat berat.

Baca Juga: Anime Attack on Titan (AOT) Season 4 Part 2 Akan Segera Tayang, Simak Sinopsis dan Jadwal Rilis Resminya

Kondisi terakhir, Kota Jayapura masih terjadi hujan ringan, tepatnya di wilayah Kecamatan Abepura. Meskipun banjir sudah mulai surut, tetapi listrik masih belum padam.

Saat banjir tadi malam, Sejumlah fasilitas umum seperti RS TNI AD Marten Indey dan sekolah terendam banjir.

Beberapa ruas jalan raya, seperti jalan raya yang ada di depan Kantor Gubernur Papua terpantau ketinggian banjir hingga setinggi orang dewasa.

Bahkan tinggi permukaan banjir di Pasar Yotefa Abepura dilaporkan sempat mencapai 3 meter.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Jayapura melaporkan hujan deras berlangsung hingga pukul 01.45 WIT, sedangkan pada pagi masih terpantau hujan ringan.

Baca Juga: Dokter Richard Lee Terancam Hukuman 8 Tahun Penjara, Sang Istri Tak Terima Sampai Banjir Air Mata

Wakil Presiden KH. Ma’ruf Amin meminta BNPB dan Kemensos untuk segera melakukan langkah cepat penanganan bencana banjir di Jayapura.

“Penanggulangan bencana, kita minta dari Kementrian Sosial dan BNPB supaya segera melakukan langkah-langkah penanggulangan dampak bencana, termasuk menanggulangi korban,” kata Wapres seperti dikutip dari Antara pada Jumat, 7 Januari 2022.

Untuk menanggulangi bencana jangka panjang, Wapres juga mengimbau untuk segera dilakukan antisipasi sumber-sumber yang berpotensi menjadi penyebab bencana.***

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: ANTARA BNBP

Tags

Terkini

Terpopuler