Cuaca Ekstrem Landa Seluruh Wilayah Indonesia, Simak Penjelasan Pentingnya Emergency Bag

28 Desember 2022, 14:46 WIB
Ilustrasi: Tips menghadapi cuaca ekstrem yang melanda wilayah Indonesia /Guvo59/Pixabay//

MALANG TERKINI – Cuaca ekstrem melanda seluruh wilayah Indonesia sejak awal Desember 2022, ini merupakan kejadian yang tidak bisa diprediksi kapan datangnya. Tidak hanya sulit diprediksi, cuaca ekstrem juga membawa dampak kerusakan dan kerugian bagi masyarakat.

Tidak hanya ancaman bahaya gempa dan tsunami yang mengintai hampir seluruh wilayah Indonesia. Sebagai negara dengan iklim tropis, membuat Indonesia memiliki dua musim, yakni musim hujan dan musim kemarau.

Saat musim hujan tiba, seperti saat ini, kondisi ini menyebabkan terjadinya puting beliung, banjir dan tanah longsor. Dilansir dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) hujan deras hingga banjir rob telah melanda beberapa wilayah di Indonesia.

Baca Juga: Cuaca Buruk Intai Libur Natal dan Tahun Baru, BMKG Imbau Masyarakat untuk Waspada

Sadar akan bahaya cuaca ekstrem, kesiapsiagaan menjadi kunci keselamatan dalam menghadapi cuaca ekstrem maupun bencana alam.

Kesiapsiagaan dilakukan untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi dan menanggulangi cuaca ekstrem atau keadaan darurat lainnya.

Dikarenakan cuaca ekstrem yang seringkali terjadi tanpa peringatan, kita membutuhkan pengetahuan dan keterampilan dalam menghadapinya.

Salah satunya yaitu dengan mempersiapkan emergency bag atau tas darurat. Emergency bag merupakan sebuah alternatif untuk kita yang tidak punya waktu dalam menyiapkan barang-barang keperluan saat keadaan darurat terjadi.

Baca Juga: Selain Sherlock Holmes, Ini Daftar Film Detektif Terbaik dan Terbaru yang Memiliki Teka-teki Rumit

Emergency bag memiliki tujuan untuk persiapan bertahan hidup saat bantuan belum datang ditengah terjadinya bencana dan tentunya memudahkan kita saat proses evakuasi.

Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memiliki penamaan khusus untuk emergency bag yaitu dengan sebutan Tas Siaga Bencana (TSB).

Menurut BNPB, inilah beberapa barang yang harus tersedia di dalam Tas Siaga Bencana.

1. Surat-Surat Penting, yaitu surat-surat yang dibutuhkan di kemudian hari seperti surat kendaraan, akta kelahiran, ijazah dan lain sebagainya.

2. Pakaian untuk 3 hari, hal ini terdiri dari pakaian dalam, baju ganti, handuk, selimut, jaket, jas hujan dan lain sebagainya.

3. Makanan ringan tahan lama, makanan yang perlu dimasukkan dalam TSB yaitu, makanan instan seperti mie instan, biskuit, abon, coklat dan lain-lain.

Baca Juga: Profil dan Biodata Benny Rhamdani, Salah Seorang Politikus dan Aktivis Indonesia

4. Air Minum, setidaknya air minum yang dibawa cukup untuk kebutuhan selama 3 hari.

5. Kotak obat-obatan, berisi obat-obatan pribadi dan obat-obatan umum lainnya.

6. Alat bantu penerangan, seperti lampu kepala, senter, lilin, dan lain-lain.

7. Uang, siapkan uang cash secukupnya untuk perbekalan selama kurang lebih 3 hari.

8. Peluit, yang digunakan untuk alat meminta pertolongan saat darurat.

9. Masker, yang digunakan untuk alat bantu pernafasan untuk menyaring udara kotor.

Baca Juga: Waspada Cuaca Panas Terik di Berberapa Wilayah Indonesia, Begini Penjelasan dari BMKG tentang Gelombang Panas

10. Perlengkapan mandi, seperti sikat gigi, sabun mandi, sisir dan lain sebagainya.

11. Radio atau ponsel yang digunakan untuk memantau informasi bencana.

Untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi cuaca ekstrem maupun bencana alam lainnya, jangan lupa untuk mempersiapkan Tas Siaga Bencana. Kemudian, letakkan tas tersebut ke tempat yang mudah dijangkau saat keadaan darurat terjadi.***

Editor: Iksan

Sumber: BNPB

Tags

Terkini

Terpopuler