Cara Cek Daftar Penerima Vaksin Covid-19 Gratis Tahap Awal, Klik pedulilindungi.id/cek-nik

- 2 Januari 2021, 08:58 WIB
Cara Cek dapat Vaksin Gratis
Cara Cek dapat Vaksin Gratis /tangkap Layar pedulilindungi.id/

MALANG TERKINI – Pemerintah akan memberikan vaksin Covid-19 gratis kepada seluruh warga. Hal tersebut telah ditekankan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada beberapa waktu lalu. Cek penerimanya bisa melalui pedulilindungi.id/cek-nik

Program vaksinasi COVID-19 di Indonesia, untuk tahap awal akan diberikan kepada golongan tertentu, yakni para tenaga kesehatan (Nakes) yang berada di garda terdepan dalam menangani pandemi.

“Ini (nakes) adalah garda terdepan dalam pandemi krisis Covid-19. Jadi apa yang kita lakukan pertama kali konsisten dengan yang dilakukan di Amerika dan semua negara bahwa tenaga kesehatan merupakan prioritas pertama yang akan kita vaksinasi,” kata Mneteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dikutip dari laman PresidenRI.

Baca Juga: Cek Daftar Penerima Vaksin Covid-19, Klik pedulilindungi.id

Baca Juga: Daftar Penerima Vaksin Covid-19 Gratis, Cek Pakai NIK KTP di pedulilindungi.id/cek-nik

Ia menegaskan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta untuk tetap hati-hati dalam menjalankan program vaksinasi terhadap tenaga kesehatan.

“Arahan Bapak Presiden mohon juga dilakukannya bertahap dan hati-hati. Bapak Presiden sampaikan bahwa beliau sangat sayang kepada tenaga kesehatan ini. Jadi walaupun katanya bisa dilakukan cepat coba dilakukan secara bertahap dan hati-hati,” imbuh Menkes.

Program vaksinasi itu sendiri bakal dilakukan oleh pemerintah selepas mendapatkan izin penggunaan oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Baca Juga: pedulilindungi.id/cek-nik, Masukkan NIK di KTP untuk Cek Penerima Vaksin Covid-19 Gratis

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: setkab PEDULI LINDUNGI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x