Cara Dapat Diskon Token Listrik untuk Meringankan Beban Masyarakat Terdampak Covid-19

- 16 Februari 2021, 18:45 WIB
ILUSTRASI: Aturan dan kebijakan baru PLN untuk subsidi listra 2021.
ILUSTRASI: Aturan dan kebijakan baru PLN untuk subsidi listra 2021. /Tangkap layar instagram.com/@plnjogja

MALANG TERKINI - Akun Twitter resmi Pemerintah Kota Malang @PemkotMalang, membagikan informasi terkait diskon token listrik bagi masyarakat selama masa pandemi, Selasa 16 Februari 2021.

Ini merupakan program Stimulus Covid-19 berupa bantuan keringan biaya listrik bagi pelanggan Perusahaan Listrik Negara (PLN).

Sebelumnya, PLN sudah membagikan informasi ini di akun Instagram resmi @pln_id dan dikemas ulang oleh Pemkot Malang untuk disebarluaskan.

Baca Juga: 3 Cara Dapatkan Diskon dan Token Listrik Gratis dari PLN Bulan Februari 2021, Segera Klaim!

Bantuan ini adalah berupa diskon token listrik untuk beberapa tipe pelanggan PLN.

Diskon 100 persen diberikan untuk pelanggan tipe listrik R1-450 volt ampere (VA) bagi pelanngan prabayar maupun pascabayar.

Pelanggan prabayar harus memasukkan IDpel/No Meter ke aplikasi New PLN Mobile yang sudah dapat diunduh melalui Play Store, lalu akan langsung mendapat token.

Untuk pelanggan pascabayar, tagihan listrik pada bulan berjalan sudah otomatis dinyatakan lunas.

Selanjutnya diskon listrik 50 persen untuk pelanggan tipe listrik R1-900 VA subsidi, berlaku untuk pelanggan prabayar maupun pascabayar.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah