PPKM Diperpanjang, Jokowi Singgung Kemungkinan Muncul Virus Varian Baru yang Lebih Menular

- 25 Juli 2021, 19:43 WIB
Presiden Jokowi saat mengumumkan perpanjangan PPKM, ia menyebut soal kemungkinan adanya virus varian baru
Presiden Jokowi saat mengumumkan perpanjangan PPKM, ia menyebut soal kemungkinan adanya virus varian baru /Youtube Sekretariat Presiden

MALANG TERKINI – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan jika ada kemungkinan dunia akan menghadapi varian baru Covid-19 yang lebih menular.

Hal tersebut disampaikan Jokowi dalam keterangan pers secara virtual di channel YouTube Sekretariat Presiden, Minggu 25 Juli 2021.

Pada kesempatan tersebut, Jokowi menjelaskan jika pemerintah memutuskan untuk memperpanjang PPKM Level 4.

Baca Juga: BREAKING NEWS! Jokowi Putuskan Memperpanjang PPKM Level 4 hingga 2 Agustus 2021

 “Dengan mepertimbangakan aspek kesehatan, aspek ekonomi, dan dinamika sosial, saya memutuskan melanjutkan penerapan PPKM Level 4 dari tanggal 26 Juli sampai dengan 2 Agustus 2021,” kata Jokowi.

“Namun kita akan melakukan beberapa penyesuaian terkait aktvitas dan mobilitas masyarakat yang dilakukan secara bertahap,” lanjutnya.

Jokowi meminta kepada jajarannya untuk menekan angka kematian semaksimal mungkin serta penambahan kapasitas rumah sakit juga ditingkatkan.

Ia juga menyoroti soal ketersediaan oksigen yang perlu ditingkatkan secepat mungkin.

Angka kematian harus ditekan semaksimal mungkin. Dan untuk daerah-daerah yang memiliki angka kematian yang tinggi peningkatan kapasitas rumah sakit, isolasi terpusat, dan juga ketersediaan oksigen perlu ditingkatkan segera.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x