Bukan G30S PKI, Ada Sejarah Tersembunyi pada Tanggal 30 September: Pancasila Bakal Jadi Dasar PBB

- 30 September 2021, 10:57 WIB
Ir Soekarno saat menyampaikan pidato mengenalkan Pancasila di hadapan pimpinan negara seluruh dunia dalam sidang PBB 30 September 1960/ Tangkap layar/
Ir Soekarno saat menyampaikan pidato mengenalkan Pancasila di hadapan pimpinan negara seluruh dunia dalam sidang PBB 30 September 1960/ Tangkap layar/ /YouTube Sukabumi infokowasitv

"Dari pengalaman kami sendiri dan dari sejarah kami sendiri tumbuhlah sesuatu yang lain, sesuatu yang jauh lebih sesuai, sesuatu yang jauh lebih cocok. Arus sejarah memperlihatkan dengan nyata bahwa semua bangsa memerlukan sesuatu konsepsi dan cita-cita. Jika mereka tak memilikinya atau jika konsepsi dan cita-cita itu menjadi kabur dan usang, maka bangsa itu ada dalam bahaya. Sejarah Indonesia kami sendiri memperlihatkannya dengan jelas, dan demikian pula halnya dengan sejarah seluruh dunia.

Baca Juga: Salah Kaprah Sebut HUT Kemerdekaan RI, Ndalem Pojok: Yang Benar itu Kemerdekaan Bangsa Indonesia

"Sesuatu itu kami namakan 'Panca Sila'. Ya, 'Panca Sila' atau Lima Sendi Negara kami. Lima Sendi itu tidaklah langsung berpangkal pada Manifesto Komunis ataupun Declaration of Independence. Memang, gagasan-gagasan dan cita-cita itu, mungkin sudah ada sejak berabad-abad telah terkandung dalam bangsa karni. Dan memang tidak mengherankan bahwa faham-faham mengenai kekuatan yang besar dan kejantanan itu telah timbul dalam bangsa kami selama dua ribu tahun peradaban kami dan selama berabad-abad kejayaan bangsa, sebelum imperialisme menenggelamkan kami pada suatu saat kelemahan nasional. Jadi berbicara tentang Panca Sila dihadapan Tuan-tuan, saya mengemukakan intisari dari peradaban kami selama dua ribu tahun.

Baca Juga: 71 Link Twibbon Gratis Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober 2021 Lengkap Cara Download Bingkai Foto

Video lengkap pidato Ir Soekarno dalam sidang PBB tersebut berdurasi 1 jam 30 menit yang terdokumentasi rapi.

Ini menjadi sejarah penting, dimana Pancasila menjadi keputusan final sebagai dasar bangsa Indonesia dan bersifat universal sehingga bisa diterapkan di bangsa manapun.

Namun, sejarah mengenai pengenalan Pancasila di kancah dunia ini tampaknya mulai hilang dan terlupakan. ***

 

Halaman:

Editor: Muhammad Isnan

Sumber: Buku TUBBAPPI Departemen Penerangan RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah