Khalid Basalamah Beri Klarifikasi dan Minta Maaf soal Wayang

- 16 Februari 2022, 10:02 WIB
Ustadz Khalid Basalamah Jelaskan Amalan yang Dicintai Allah SWT
Ustadz Khalid Basalamah Jelaskan Amalan yang Dicintai Allah SWT /Tangkapan Layar Kanal YouTube/Khalid Basalamah Official

Ia pun menegaskan bahwa dalam jawabannya kepada penanya itu tidak ada kata-kata "mengharamkan".

"Saya mengajak agar menjadikan Islam sebagai tradisi. Makna kata-kata ini juga, kalau ada tradisi yang sejalan dengan Islam, tidak ada masalah. Dan kalau bentrok dengan Islam, ada baiknya ditinggalkan. Ini sebuah saran," paparnya.

Kemudian, Khalid menjelaskan mengenai jawabannya terhadap pertanyaan tentang bagaimana taubatnya dalang.

Baca Juga: 5 Tanaman Tolak Balak Pengusir Ular, Nomor 4 Sering Kita Temui di Dapur

"Di pertanyaan ini, kami jawab. Ini mirip sebenarnya dengan lingkupnya ya. Kalau ada yang menanyakan bagaimana taubatnya seorang pedagang, seorang guru misalnya, disebutkan profesi, maka saya sebagai seorang dai muslim menjawab. Dan memang jawabannya taubat nasuha, kembali kepada Allah dengan taubat yang benar," tuturnya.

Selanjutnya, Khalid menjelaskan tentang sarannya kepada dalang yang bertaubat agar wayang yang dimilikinya 'dimusnahkan'.

"Jadi, kalau ada orang yang memang taubat, misalnya di sini dia seorang dalang, kalau dia sudah taubat kemudian dia tidak mau lagi melakukan itu maka diapakan wayang-wayang ini? Saya katakan, untuk dia secara individu 'dimusnahkan'. Sebatas itu," ungkapnya.

Ia menyatakan bahwa dirinya sama sekali tidak berfikir ataupun punya niat untuk menghapuskan wayang dari sejarah nenek moyang Indonesia atau menyuruh seluruh dalang bertaubat dan semua wayang dimusnahkan.

Baca Juga: Angel Karamoy, Profil dan Biodata: Instagram, Umur, Tanggal Lahir, Hingga Perjalanan Karir

"Anda mau melakukannya, itu hak Anda. Kami sedang ditanya, mohon maaf, lingkup di taklim kami," ujarnya menambahkan.

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah