Bus Harapan Jaya Tertabrak Kereta Api di Tulungagung, Sedikitnya 4 Orang Dinyatakan Meninggal Dunia

- 27 Februari 2022, 09:59 WIB
Kecelakaan Bus Harapan Jaya Vs Kereta Api Dhoho di Tulungagung
Kecelakaan Bus Harapan Jaya Vs Kereta Api Dhoho di Tulungagung /Facebook/PO Harapan Jaya/

MALANG TERKINI – Sebuah kecelakaan di perlintasan kereta api kembali terjadi di Tulungagung, Jawa Timur pada Minggu 27 Februari 2022.

Kecelakaan tersebut melibatkan sebuah bus Harapan Jaya dan sedikitnya empat orang dinyatakan meninggal dunia akibat kejadiaan naas itu.

Empat korban yang meninggal dunia ditempat merupakan penumpang bus Harapan Jaya dengan nomor polisi AG 7679 US tujuan Kota Batu dan Kota Malang.

Baca Juga: CEK FAKTA: Ayu Ting Ting Dikabarkan Terlibat Kecelakaan Hingga Meninggal Dunia

Peristiwa yang terjadi pada pagi hari itu menjadi perhatian warga sekitar yang langsung mendatangi lokasi kejadian kemudian mencari tahu kronologi dan informasi mengenai kecelakaan tersebut.

Dilansir Malang Terkini dari Radio Patria, pada kejadian kecelakaan tersebut terjadi di perlintasan tanpa palang pintu di Desa Ketanon, Kedungwaru, Tulungagung, Jawa Timur, yang tidak jauh dari pemukiman warga.

Sementara itu, AKP Siswanto selaku Kapolsek Kedungwaru menyebutkan jika kecelakaan terjadi pada pukul 05.16 WIB hari Minggu, 27 Februari 2022.

Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Bus Pariwisata di Bantul yang Hantam Tebing dan Akibatkan 13 Orang Tewas

Siswanto menjelaskan jika bus Harapan Jaya yang mengalami kecelakaan merupakan satu diantara tiga bus yang disewa untuk mengantarkan rombongan rekreasi ke Malang dan Batu. Rombongan tersebut diketahui merupakan karyawan sebuah pabrik yang akan berpariwisata.

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Instagram @radiopatria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x