Awal Tahun 2024 60.000 ASN dan TNI-Polri Harus Pindah ke IKN, Menpan RB: Kalau Gak Mau Pindah Ya Keluar

- 20 Maret 2022, 19:03 WIB
Ilustrasi: Tahun 2024 ada 60.000 ASN dan TNI-POlri pindah ke IKN
Ilustrasi: Tahun 2024 ada 60.000 ASN dan TNI-POlri pindah ke IKN /ASEP FATHULRAHMAN/ANTARA FOTO

"Kita tunggu aja pembangunan infrastruktur perumahannya, transportasinya markas kepolisian, markas TNI tiga matranya, kemudian penempatan Brimob, Marinirnya, karena ada Pelabuhan, Paskasnya, Kopassusnya untuk mengamankan daerah perbatasan dan daerah vital," ujar Tjahjo Kumolo.

Dia mengatakan untuk tahap pertama, sebanyak 60.000 ASN akan dipindahkan ke IKN Nusantara.

"Itu 60.000 tahap Pertama, Dan itu kita pilih pegawai yang memang dia profesional, memahami iptek, bisa berkolaborasi, tidak main sendiri, tidak ego sektoral tapi berkolaborasi," kata Tjahjo Kumolo.

Baca Juga: Viral Video 2.500 Ton Minyak Goreng Tumpah ke Laut, Warganet: Doa Ibu-ibu Memang Mujarab Banget

"Termasuk perkantorannya juga sambung-menyambung antar satu kantor sehingga bisa dikomunikasikan dengan baik," ucapnya menambahkan.

Terkait pemindahan ASN itu, Menpan RB mengatakan terus berkomunikasi dengan berbagai pihak terkait.

"Kami sudah terus komunikasi dengan Bappenas, dengan Kementerian/Lembaga, karena kan hanya Kementerian/Lembaga dan instansi tingkat pusat," tutur Tjahjo Kumolo.

"Target pertama 60.000, ya mudah-mudahan infrastruktur perumahannya siap," ujarnya.

Dia pun mengingatkan kepada ASN yang akan pindah ke IKN Nusantara untuk tidak terganggu dengan masalah perumahan dan lainnya.

Baca Juga: Istri Selingkuh Ternyata Lebih Berbahaya, Ini Ciri-ciri dan Penjelasannya!

Halaman:

Editor: Lazuardi Ansori

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah