Gempa Bumi M 5.5 Guncang Biak Numfor Papua, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

- 17 April 2022, 14:36 WIB
Ilustrasi – Gempa Bumi Guncang Biak Numfor, Papua siang hari ini
Ilustrasi – Gempa Bumi Guncang Biak Numfor, Papua siang hari ini /Pixabay/HaticeEROL

Daerah Biak dengan skala intensitas II-III MMI yaitu getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

Melalui laporan tersebut BMKG menghimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

 Baca Juga: Warga yang Bisa Lumpuhkan Begal, Kapolda Lampung Akan Beri Penghargaan dan Tidak Memproses Kasusnya

Tetap waspada dan menghindari bangunan yang retak atau rusak diakibatkan oleh gempa. Masyarakat diminta untuk memastikan dan memeriksa bangunan tempat tinggal.

Apabila dirasa cukup tahan gempa atau tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang masyarakat bisa kembali masuk ke dalam rumah.

Selain itu, BMKG juga menghimbau agar terus memantau informasi perkembangan terkini hanya melalui BMKG, baik itu melalui akun Instagram atau Twitter @infobmkg.

Melalui laman website bmkg.go.id atau inatews.bmkg.go.id serta telegram channel @INATews_BMKG.***

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah