Bertemu dengan Luhut Binsar Pandjaitan, Elon Musk Beri Sinyal Positif dan Bulan Kirim Tim ke Indonesia

- 26 April 2022, 19:48 WIB
Elon Musk dan tim Luhut Binsar Pandjaitan membahas kemungkinan kerjasama yang menguntungkan antara kedua belah pihak.
Elon Musk dan tim Luhut Binsar Pandjaitan membahas kemungkinan kerjasama yang menguntungkan antara kedua belah pihak. /Instagram.com/@pandusjahrir/

MALANG TERKINI – Luhut Binsar Pandjaitan mengunjungi pabrik Tesla disambut baik dengan Elon Musk dengan memberikan sinyal positif akan segera mengirim timnya ke Indonesia.

Luhut Binsar Pandjaitan mengadakan pertemuan dengan Elon Musk selaku Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marvest), untuk membuka kemungkinan kerjasama yang menguntungkan kedua belah pihak.

Kali ini Luhut Binsar Pandjaitan bertemu dengan Elon Musk didampingi oleh Anindya Bakrie, tim Marinvest, serta Duta Besar untuk Amerika Serikat, Rosan Roeslani.

Baca Juga: Kaos Oblong Elon Musk Jadi Sorotan, Temui Luhut Binsar Panjahitan dengan Penampilan Santai

Kunjungan Luhut ke pabrik raksasa Tesla terbaru ini bersama-sama dengan tim Marvestnya didampingi oleh Duta Besar untuk Amerika, Anindya Bakrie serta beberapa pengusaha di Gigafactory Tesla yang dibangun diatas tanah seluas 1000 Ha di Austin, Texas.

Seperti dikutip Malang Terkini dari akun Instagram Anindya Bakrie, 25 April 2022 dijelaskan bahwa tujuan tim Luhut Binsar Pandjaitan ke pabrik raksasa Tesla ini adalah untuk meyakinkan agar perusahaan Tesla kedepannya dapat menjajaki kerjasama dengan Indonesia.

Kerjasama yang dimaksud ini adalah dalam hal penyediaan dan proses Nikel sebagai bahan baku yang dimiliki oleh bangsa Indonesia sebagai bahan baku baterai sel yang berdasakan ESG atau Environment, Social dan Government.

Diharapkan kerjasama antara Indonesia dan pemilik Tesla ini dapat berjalan mulus dan dapat berkelanjutan.

Baca Juga: Biodata dan Profil Elon Musk, Jadi Orang Terkaya di Dunia Kalahkan Jeff Bezos

Dalam kesempatan ini pula Luhut dan rombongan diperbolehkan melihat-lihat berkeliling melihat pembuatan mobil di pabrik Tesla termasuk Pabrik Tesla.

Dalam pelaksanaannya di Pabrik Tesla ini terlihat pengaturan Supply Chain yang sangat rapi dan efektif sehingga menghasilkan output yang berkualitas.

Dalam pertemuan itu pula tim Luhut Binsar Pandjaitan mempresentasikan progam G20/B20 sekaligus mengundang Elon Musk untuk begabung ke dalam International Advisory Caucus B20.

Sehingga diharapkan Elon Musk dapat menghadiri acara B20 yang akan diselenggarakan pada pertengahan November ini.

Baca Juga: SpaceX Milik Elon Musk Kembali Dikontrak NASA, Kali Ini Misi Luar Angkasa ke Europa

Disebutkan Elon Musk sangat antusias saat membahas kemajuan industry nikel dan kendaraan listrik di Indonesia.

Elon Musk juga berharap bahwa pertemuan itu dapat menggandeng lebih banyak investasi teknologi untuk masuk ke Indonesia.

Jika ini bisa terjadi maka Indonesia menjadi bagian dari supply chain industry kendaraan listrik global yang patut diperhitungkan.

Rencananya Elon Musk akan mengirimkan timnya langsung di bulan Mei pada minggu kedua untuk survei lokasi dan berinvestasi di Indonesia.

Baca Juga: Pernah Ditolak Apple, Bos Tesla Elon Musk Jadi Orang Terkaya di Dunia

Luhut Binsar Pandjaitan menawarkan sumber daya yang dibutuhkan oleh Tesla yaitu nikel yang melimpah di Indonesia yang dapat menjadi nilai tawar investasi saling menguntungkan.

Itulah pertemuan tim Menko Marvest Luhut Binsar Pandjaitan dengan Elon Musk yang memberikan sinyal positif dan bulan Mei akan segera mengirimkan timnya ke Indonesia.***

Editor: Lazuardi Ansori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah