Siap-siap! Per 30 April 2022 Kominfo Hentikan Secara Permanen Siaran TV di Beberapa Kota dan Kabupaten di Jawa

- 27 April 2022, 15:03 WIB
 Kominfo mengimbau masyarakat segera migrasi ke TV digital untuk sensasi menonton yang lebih baik
Kominfo mengimbau masyarakat segera migrasi ke TV digital untuk sensasi menonton yang lebih baik /Instagram.com/@kemenkominfo

MALANG TERKINI – Sebanyak 38 Kabupaten dan Kota di Pulau Jawa menjadi “korban” pertama dari rencana Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) untuk menhentikan siaran TV analog atau Analog Switch Off (ASO).

Kominfo mengimbau masyarakat Indonesia untuk segera beralih ke siaran TV digital karena memiliki kualitas gambar lebih jernih dan jumlah siaran yang lebih banyak.

Dibagi menjadi tiga tahap, yakni 30 April 2022 untuk tahap pertama, 25 Agustus 2022 untuk tahap kedua, dan 2 November 2022 sebagai tahap ketiga dengan pulau Jawa sebagai yang pertama.

Baca Juga: Cara Memilih STB untuk Menonton Siaran TV Digital

Dilansir dari laman resmi Siaran Digital Kominfo, Usman Kansong selaku Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) menyampaikan bahwa masyarakat sudah saatnya untuk beralih ke TV digital agar mendapat sensasi menonton yang maksimal.

“Siaran TV digital lebih bersih gambarnya, jernih suaranya, canggih teknologinya, dan banyak programnya. Paling penting, tetap gratis menontonnya,” ujar Usman seperti yang dikutip Malang Terkini dari laman Siaran Digital Kominfo, 27 April 2022.

Selama hampir 60 tahun, siaran TV analog telah mengudara di Indonesia dan dengan berkembangnya zaman, Kominfo akan menggantikannya ke TV digital yang selambat-lambatnya pada 2 November 2022 mendatang.

Tenang saja, selama masa peralihan ini, masyarakat bisa terus menonton program dari TV analog. Namun, Kominfo sangat menganjurkan untuk mulai merubah tangkapan sinyal antena di rumah dari siaran analog ke digital.

Baca Juga: Manfaat Air Lemon Bagi Kesehatan yang Jarang Diketahui, Bantu Ringankan Masalah Pencernaan

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah

Sumber: siarandigital.kominfo.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x