Longsor Batu di Cadas Pangeran Menimpa 2 Mobil, Polisi: Sudah DIevakuasi

- 29 Oktober 2022, 19:58 WIB
Longsor batu di Cadas Pangeran menimpa dua mobil, polisi sudah mengevakuasi
Longsor batu di Cadas Pangeran menimpa dua mobil, polisi sudah mengevakuasi /PIXABAY/cocoparisienne/

MALANG TERKINI - Dua mobil dievakuasi Satlantas (Satuan Lalu Lintas) Polres Sumedang menyusul adanya longsor batu di kawasan Cadas Pangeran, jalan raya Bandung-Cirebon, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Sabtu, 29 Oktober 2022.

Kombes Pol Ibrahim Tompo, Kabid Humas Polda Jawa Barat, mengatakan bahwa dua mobil yang mengalami kerusakan itu akibat tertimpa bebatuan besar dari longsor yang terjadi.

Peristiwa longsornya batu-batu besar tersebut terjadi pada saat tidak turun hujan, sekira pukul 15.20 WIB.

Baca Juga: 3 Orang Tewas Tertimbun Longsor di Sukabumi, BPBD Peringatkan Warga untuk Terus Waspada!

"Telah terjadi longsoran batu yang mengakibatkan kecelakaan lalu lintas, faktor alam," tutur Ibrahim, sebagaimana dikutip Malang Terkini dari Antara News.

Kedua mobil yang dimaksud Ibrahim memiliki nomor polisi G 8336 WP untuk Toyota Fortuner dan B 2622 UBB untuk Honda Freed.

Beruntung tidak ada korban jiwa dari kedua mobil yang tertimpa longsor batu tersebut, sebagian penumpang mengalami luka-luka ringan.

Jumlah penumpang sebanyak 8 orang, mereka berada di Honda Freed sebanyak 5 orang dan di Toyota Fortuner sebanyak 3 orang.

Baca Juga: Anak Sekolah Dilarang Jajan di Kantin, Rekomendasi KPAI untuk BPOM

Halaman:

Editor: Gilang Rafiqa Sari

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah