Selamat Hari Pahlawan: Kilas Balik Detik-detik Tewasnya Jenderal Mallaby, Pemicu Pertempuran 10 November 1945

- 9 November 2022, 20:26 WIB
Mobil Brigjend Mallaby yang terbakar
Mobil Brigjend Mallaby yang terbakar /Arsip Dokumen RI/

MALANG TERKINI - Memperingati Hari Pahlawan, tentunya diingatkan kembali sebuah peristiwa besar bersejarah yang terjadi di Surabaya.

Surabaya kota Pahlawan, di sanalah sebuah pertempuran hebat dan dahsyat terjadi pada 10 November 1945 yang menewaskan ribuan pejuang Indonesia.

Namun dibalik terjadinya pertempuran besar tersebut, terdapat peristiwa yang menjadi pemicu utama pecahnya perang antara para pejuang dengan tentara Inggris.

Baca Juga: Hari Pahlawan 2022: Filosofi Makna dari Logo Bertemakan 'Pahlawanku Teladanku'

Dalam kesempatan ini, berikut kilas balik sebuah peristiwa pemicu pertempuran 10 November 1945, yaitu tewasnya Jenderal Mallaby yang dilansir Malang Terkini dari berbagai sumber. 

Berikut kronologi detik-detik tewasnya Jenderal Inggris tersebut.

Rabu, 19 September 1945, terjadi insiden perobekan bendera Belanda oleh arek-arek Surabaya di Hotel Yamato, yang menyebabkan pecahnya berbagai bentrokan di sejumlah wilayah Surabaya.

Bentrokan antara para pejuang Indonesia dengan bala tentara Sekutu terus terjadi dan berlarut-larut, sedangkan tujuan tentara Sekutu datang ke Indonesia adalah untuk melucuti Jepang yang sudah menyerah.

Namun, pihak Belanda melalui NICA yang membonceng Sekutu ingin menguasai kembali wilayah Indonesia dengan bantuan AFNEI tentara Inggris.

Halaman:

Editor: Anisa Alfi Nur Fadilah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x