Ada Apa di Tanggal 20 April 2023? Ini 6 Fakta Gerhana Matahari Hibrida Langka yang akan Terjadi di Indonesia

- 13 April 2023, 12:21 WIB
Gerhana matahari hibrida adalah jenis gerhana matahari langka yang berubah dari annular (cincin) menjadi total dan sebaliknya di sepanjang jalurnya
Gerhana matahari hibrida adalah jenis gerhana matahari langka yang berubah dari annular (cincin) menjadi total dan sebaliknya di sepanjang jalurnya ///Website/Starwalk Space

MALANG TERKINI – Pada 20 April 2023 nanti, Indonesia, Australia dan Timor Leste akan mengalami gerhana matahari hibrida yang sangat langka terjadi.

Pada malam 19 April hingga 20 April 2023, jenis gerhana matahari hibrida yang paling langka dan istimewa ini akan terlihat di sejumlah wilayah.

Diketahui bahwa gerhana matahari hibrida hanya akan terlihat di sebagian kecil tempat di dunia. Dan tahun ini, tiga negara termasuk Indonesia, akan mendapatkan kesempatan yang jarang terjadi tersebut.

Baca Juga: Datangi Sejumlah Pasar, Polres Malang Periksa Masa Kadaluarsa dan Stok Bahan Pangan Jelang Idul Fitri 2023

Fakta tentang gerhana matahari hibrida

Dilansir Malang Terkini dari Starwalk Space yang diunggah pada 12 April 2023, berikut adalah fakta-fakta mengenai gerhana matahari hibrida:

1. Apa itu gerhana matahari hibrida?

Gerhana matahari hibrida adalah jenis gerhana matahari langka yang berubah dari annular (cincin) menjadi total dan sebaliknya di sepanjang jalurnya.

Hal itu terjadi ketika ukuran Bulan yang terlihat sangat mirip dengan Matahari terlihat dari Bumi. Alhasil, kelengkungan Bumi berperan dalam kemunculan gerhana. Di tempat-tempat di mana Bulan berada di dekat zenit selama gerhana, ukurannya yang terlihat akan menjadi lebih besar, sehingga menyebabkan gerhana matahari total.

Baca Juga: Profil dan Biodata Barry Prima, Aktor Senior Indonesia yang Baru Ini Anak Perempuannya Dikabarkan Hilang

Halaman:

Editor: Niken Astuti Olivia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x