Dunia Sedang Alami Krisis Pangan, Presiden Jokowi: Ini Bisa Jadi Peluang Indonesia Untuk Jadi Lumbung Pangan

- 15 September 2023, 16:36 WIB
 Presiden Joko Widodo melakukan swafoto saat menghadiri Dies Natalis Ke-60 di Kampus IPB Dramaga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (15/9/2023). ANTARA/Andi Firdaus
Presiden Joko Widodo melakukan swafoto saat menghadiri Dies Natalis Ke-60 di Kampus IPB Dramaga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (15/9/2023). ANTARA/Andi Firdaus /

MALANG TERKINI - Tidak hanya Indonesia, dunia pun juga tentu menjadikan sektor pangan sebagai hal penting bagi keberlangsungan kesejahteraan penduduknya.

Pangan menjadi tolak ukur bagaimana keadaan suatu negara termasuk mengenai kesejahteraan dan ekonomi masyarakatnya.

Namun belakangan imbas adanya permasalahan di berbagai negara di dunia menyebabkan sektor pangan mengalami permasalahan.

Adanya permasalahan tersebut membuat dunia kini dianggap mengalami krisis pangan. Adanya kabar krisis pangan dunia ini dinilai Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai peluang negara untuk jadi lumbung pangan bagi dunia.

Presiden RI Joko Widodo menyatakan krisis pangan dunia yang terjadi akibat kondisi geopolitik dapat menjadi peluang bagi Indonesia untuk membuat lumbung pangan.

Menurut Presiden Jokowi, tantangan krisis pangan dunia menuntut warga Indonesia, termasuk Insitut Pertanian Bogor (IPB), untuk melakukan inovasi besar-besaran dalam menangani permasalahan tersebut.

"Dengan tantangan-tantangan yang ada tadi, kita perlu inovasi besar-besaran yang bisa menjadi terobosan, yang bisa menjadi langkah besar kita ke depan itu seperti apa. Untuk menjadikan permasalahan pangan dunia sebagai peluang Indonesia menjadi lumbung pangan," kata Presiden Jokowi saat menyampaikan orasi dalam Sidang Terbuka Institut Pertanian Bogor (IPB) dalam rangka Dies Natalis ke-60 di Kampus IPB Dramaga, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat.

Presiden menjelaskan bahwa lumbung pangan dapat meningkatkan kesejahteraan petani dan nelayan kita, selain untuk mengatasi krisis pangan dunia yang terjadi.

Kepala Negara menilai butuh inovasi yang di luar nalar dan luar biasa dalam membangun ekosistem pangan. Presiden pun menyerahkan inovasi untuk ketahanan pangan itu ke kampus IPB.

Halaman:

Editor: Ianatul Ainiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x